www.JESOES.com

Alkitab Online Kristiani Indonesia

Website ini berisi seluruh isi Alkitab dari Perjanjian Lama (39 kitab) hingga Perjanjian Baru (27 kitab) beserta perikop (TB), ada 5 buah terjemahan alkitab yaitu:

Untuk membaca Alkitab hanya dalam 1 bahasa terjemahan maka disarankan untuk mengklik salah satu bahasa terjemahan diatas karena lebih cepat loading hanya 1 Alkitab dan meringankan beban Internet anda, jika anda mau membaca beberapa bahasa terjemahan Alkitab sekaligus maka silahkan memakai menu dibawah ini.
Cari isi web dengan Google
(Search by Google)
Cari ayat ayat dalam Alkitab
(Search verses by keywords)
Alkitab (Bible)
Pilih Buku Pasal : Ayat
Choose Book Chapter : Verse
:
Kejadian / Genesis / 창세기
1234567
- 8 -
91011121314151617181920212223242526272829303132333435363738394041424344454647484950
Terjemahan Baru 1974
아가페 쉬운 성경 1994

[Bahasa Indonesia Sehari Hari 1985]
Versi Mudah Dibaca 2006

[English Amplified 2015]
8:1-22 = Air bah surut
(1) Maka Allah mengingat Nuh dan segala binatang liar dan segala ternak, yang bersama-sama dengan dia dalam bahtera itu, dan Allah membuat angin menghembus melalui bumi, sehingga air itu turun.
(1) 하지만 하나님께서는 노아와, 그와 함께 배 안에 있던 모든 들짐승, 가축을 기억하셨습니다. 하나님께서는 땅 위에 바람이 불게 하셨습니다. 그러자 물이 점점 줄어들었습니다.
(1) [Air Bah Berhenti] Allah tidak lupa terhadap Nuh. Allah mengingat dia dan semua binatang yang bersamanya dalam perahu. Allah membuat angin berhembus ke atas bumi, dan semua air mulai menghilang.
(2) Ditutuplah mata-mata air samudera raya serta tingkap-tingkap di langit dan berhentilah hujan lebat dari langit,
(2) 땅 속의 샘들과 하늘의 창들이 닫혔습니다. 하늘에서 내리던 비도 그쳤습니다.
(2) Hujan berhenti turun dari langit, dan air berhenti mengalir dari bawah bumi.
(3) dan makin surutlah air itu dari muka bumi. Demikianlah berkurang air itu sesudah seratus lima puluh hari.
(3) 땅에서 물이 점점 빠져 나갔습니다. 백오십 일이 지나자, 물이 많이 줄어들었습니다.
(3) Air yang menutupi bumi mulai berangsur surut. Setelah 150 hari air sudah cukup rendah sehingga perahu menyentuh tanah kembali. Perahu berhenti di sebuah gunung di Ararat. Itu terjadi pada hari ketujuh belas bulan ketujuh.
(4) Dalam bulan yang ketujuh, pada hari yang ketujuh belas bulan itu, terkandaslah bahtera itu pada pegunungan Ararat.
(4) 그 해의 일곱째 달 십칠 일에 배가 아라랏 산에 걸려 머무르게 되었습니다.
(4) (8:3)
(5) Sampai bulan yang kesepuluh makin berkuranglah air itu; dalam bulan yang kesepuluh, pada tanggal satu bulan itu, tampaklah puncak-puncak gunung.
(5) 물은 계속 흘러 빠져 나갔고, 열째 달 첫째 날에는 산봉우리들이 드러나기 시작했습니다.
(5) Air terus turun, dan pada hari pertama bulan kesepuluh puncak gunung sudah di atas air.
(6) Sesudah lewat empat puluh hari, maka Nuh membuka tingkap yang dibuatnya pada bahtera itu.
(6) 사십 일이 지나자, 노아는 자기가 타고 있던 배의 창문을 열었습니다.
(6) Empat puluh hari kemudian Nuh membuka jendela yang telah dibuatnya pada perahu.
(7) Lalu ia melepaskan seekor burung gagak; dan burung itu terbang pulang pergi, sampai air itu menjadi kering dari atas bumi.
(7) 그리고는 까마귀를 날려 보냈습니다. 까마귀는 땅에서 물이 마를 때까지 이리저리 날아다녔습니다.
(7) Kemudian dia mengeluarkan burung gagak. Burung gagak keluar dan kembali hingga tanah kering dan air surut.
(8) Kemudian dilepaskannya seekor burung merpati untuk melihat, apakah air itu telah berkurang dari muka bumi.
(8) 또다시 노아는 땅에서 물이 빠졌는가를 알아보려고 비둘기를 날려 보냈습니다.
(8) Nuh juga mengeluarkan merpati. Ia mau agar merpati itu mendapatkan tanah yang kering. Ia ingin tahu apakah air masih menutupi bumi.
(9) Tetapi burung merpati itu tidak mendapat tempat tumpuan kakinya dan pulanglah ia kembali mendapatkan Nuh ke dalam bahtera itu, karena di seluruh bumi masih ada air; lalu Nuh mengulurkan tangannya, ditangkapnya burung itu dan dibawanya masuk ke dalam bahtera.
(9) 하지만 비둘기는 쉴 곳을 찾지 못하고 다시 노아에게로 돌아왔습니다. 노아는 손을 뻗어 비둘기를 맞아들였습니다.
(9) Merpati belum dapat menemukan tempat untuk beristirahat karena air masih menutupi bumi, sehingga merpati kembali ke perahu. Nuh mengulurkan tangannya dan menangkap merpati itu dan memasukkannya kembali ke dalam perahu.
(10) Ia menunggu tujuh hari lagi, kemudian dilepaskannya pula burung merpati itu dari bahtera;
(10) 칠 일이 지나자, 노아는 다시 비둘기를 날려 보냈습니다.
(10) Setelah tujuh hari Nuh kembali mengeluarkan merpati.
(11) menjelang waktu senja pulanglah burung merpati itu mendapatkan Nuh, dan pada paruhnya dibawanya sehelai daun zaitun yang segar. Dari situlah diketahui Nuh, bahwa air itu telah berkurang dari atas bumi.
(11) 그 날 저녁, 비둘기는 뜯어 낸 올리브 나무 잎사귀를 입에 물고 돌아왔습니다. 그것을 보고, 노아는 땅이 거의 다 말랐다는 것을 알았습니다.
(11) Dan sore itu merpati kembali kepada Nuh. Merpati membawa daun zaitun segar dalam mulutnya. Hal itu menunjukkan kepada Nuh bahwa ada tanah yang kering di bumi.
(12) Selanjutnya ditunggunya pula tujuh hari lagi, kemudian dilepaskannya burung merpati itu, tetapi burung itu tidak kembali lagi kepadanya.
(12) 칠 일이 지나자, 노아는 다시 비둘기를 내보냈습니다. 이번에는 비둘기가 노아에게 돌아오지 않았습니다.
(12) Tujuh hari kemudian Nuh kembali mengeluarkan merpati, tetapi kali ini merpati tidak kembali ke perahu.
(13) Dalam tahun keenam ratus satu, dalam bulan pertama, pada tanggal satu bulan itu, sudahlah kering air itu dari atas bumi; kemudian Nuh membuka tutup bahtera itu dan melihat-lihat; ternyatalah muka bumi sudah mulai kering.
(13) 노아가 육백한 살 되던 해 첫째 달, 곧 첫째 날에 물이 땅에서 말랐습니다. 노아가 배의 지붕을 열고 보니, 땅이 말라 있었습니다.
(13) Setelah itu Nuh membuka pintu perahu. Ia melihat bahwa tanah telah kering. Hari itu hari pertama bulan pertama tahun itu. Ia telah berumur 601 tahun.
(14) Dalam bulan kedua, pada hari yang kedua puluh tujuh bulan itu, bumi telah kering.
(14) 둘째 달, 이십칠 일에는 땅이 완전히 말랐습니다.
(14) Pada hari kedua puluh tujuh bulan kedua tanah benar-benar sudah kering.
(15) Lalu berfirmanlah Allah kepada Nuh:
(15) 하나님께서 노아에게 말씀하셨습니다.
(15) Kemudian Allah berkata kepada Nuh,
(16) Keluarlah dari bahtera itu, engkau bersama-sama dengan isterimu serta anak-anakmu dan isteri anak-anakmu;
(16) “너는 아내와 아들들과 며느리들을 데리고 배에서 나오너라.
(16) “Tinggalkanlah perahu. Engkau, istrimu, anak-anakmu, dan istri anak-anakmu harus pergi ke luar sekarang.
(17) segala binatang yang bersama-sama dengan engkau, segala yang hidup: burung-burung, hewan dan segala binatang melata yang merayap di bumi, suruhlah keluar bersama-sama dengan engkau, supaya semuanya itu berkeriapan di bumi serta berkembang biak dan bertambah banyak di bumi."
(17) 너와 함께 머물고 있는 각종 생물 즉 새와 짐승과 땅 위에서 기는 모든 것도 배에서 이끌고 나오너라. 그것들이 땅 위에서 활동하며, 알을 까고 새끼를 많이 낳아 땅 위에서 번성할 것이다.”
(17) Bawa setiap binatang yang ada keluar dari perahu dengan engkau — semua burung, binatang, dan segala sesuatu yang merayap di atas bumi. Binatang itu berkembang biak dan memenuhi bumi kembali.”
(18) Lalu keluarlah Nuh bersama-sama dengan anak-anaknya dan isterinya dan isteri anak-anaknya.
(18) 노아는 아들들과 아내와 며느리들을 데리고 밖으로 나왔습니다.
(18) Nuh keluar dengan anak-anaknya, istrinya, dan istri anak-anaknya.
(19) Segala binatang liar, segala binatang melata dan segala burung, semuanya yang bergerak di bumi, masing-masing menurut jenisnya, keluarlah juga dari bahtera itu.
(19) 모든 짐승과 모든 기는 것과 모든 새도 다 그 종류대로 배에서 나왔습니다.
(19) Semua binatang, segala sesuatu yang merayap, dan setiap burung meninggalkan perahu. Semua binatang keluar dari perahu berkelompok.
(20) Lalu Nuh mendirikan mezbah bagi TUHAN; dari segala binatang yang tidak haram dan dari segala burung yang tidak haram diambilnyalah beberapa ekor, lalu ia mempersembahkan korban bakaran di atas mezbah itu.
(20) 노아는 배에서 나와 여호와께 제단을 쌓았습니다. 노아는 깨끗한 새와 짐승 가운데서 좋은 것을 골라 제단 위에 태워 드리는 제물인 번제물로 바쳤습니다.
(20) Kemudian Nuh membangun mezbah untuk memuliakan TUHAN. Nuh membawa beberapa burung yang bersih dan beberapa binatang yang bersih, dan dia membakarnya di mezbah sebagai pemberian kepada Allah.
(21) Ketika TUHAN mencium persembahan yang harum itu, berfirmanlah TUHAN dalam hati-Nya: "Aku takkan mengutuk bumi ini lagi karena manusia, sekalipun yang ditimbulkan hatinya adalah jahat dari sejak kecilnya, dan Aku takkan membinasakan lagi segala yang hidup seperti yang telah Kulakukan.
(21) 여호와께서 그 제물을 기뻐 받으시고, 마음속으로 말씀하셨습니다. “다시는 사람 때문에 땅을 저주하지 않을 것이다. 사람의 생각은 어릴 때부터 악하지만, 이번처럼 땅 위의 모든 생물을 멸망시키는 일을 다시는 하지 않을 것이다.
(21) TUHAN mencium persembahan itu, dan berkenan padanya. TUHAN berkata dalam hati-Nya, “Aku tidak lagi mengutuk tanah sebagai cara menghukum manusia. Orang adalah jahat dari sejak mereka muda. Jadi, Aku tidak lagi membinasakan setiap makhluk hidup di atas bumi seperti yang telah Kulakukan.
(22) Selama bumi masih ada, takkan berhenti-henti musim menabur dan menuai, dingin dan panas, kemarau dan hujan, siang dan malam."
(22) 땅이 있는 한, 심고 거두는 일, 추위와 더위, 여름과 겨울, 낮과 밤이 그치지 않을 것이다.”
(22) Selama bumi berlanjut, selalu ada waktu menanam dan waktu panen. Dan selalu ada yang dingin dan yang panas, musim panas dan musim dingin, siang dan malam di bumi.”
Kejadian / Genesis / 창세기
1234567
- 8 -
91011121314151617181920212223242526272829303132333435363738394041424344454647484950