www.JESOES.com

Alkitab Online Kristiani Indonesia

Website ini berisi seluruh isi Alkitab dari Perjanjian Lama (39 kitab) hingga Perjanjian Baru (27 kitab) beserta perikop (TB), ada 5 buah terjemahan alkitab yaitu:

Untuk membaca Alkitab hanya dalam 1 bahasa terjemahan maka disarankan untuk mengklik salah satu bahasa terjemahan diatas karena lebih cepat loading hanya 1 Alkitab dan meringankan beban Internet anda, jika anda mau membaca beberapa bahasa terjemahan Alkitab sekaligus maka silahkan memakai menu dibawah ini.
Cari isi web dengan Google
(Search by Google)
Cari ayat ayat dalam Alkitab
(Search verses by keywords)
Alkitab (Bible)
Pilih Buku Pasal : Ayat
Choose Book Chapter : Verse
:
2 Tawarikh / 2 Chronicles / 역대하
123456789101112131415161718192021
- 22 -
2324252627282930313233343536
Terjemahan Baru 1974
Bahasa Indonesia Sehari Hari 1985

[아가페 쉬운 성경 1994]
English Amplified 2015

[Versi Mudah Dibaca 2006]
22:1-6 = Raja Ahazia
(2Raj 8:25-29)
(1) Lalu penduduk Yerusalem mengangkat Ahazia, anaknya yang bungsu, menjadi raja menggantikan dia, karena semua anaknya yang lebih tua umurnya telah dibunuh oleh gerombolan yang datang ke tempat perkemahan bersama-sama orang-orang Arab. Dengan demikian Ahazia, anak Yoram raja Yehuda, menjadi raja.
(1) Dalam suatu penyerbuan oleh segerombolan orang Arab, semua putra Yehoram, kecuali Ahazia yang bungsu terbunuh. Karena itu penduduk Yerusalem mengangkat Ahazia menjadi raja menggantikan ayahnya.
(1) {Ahaziah Succeeds Jehoram in Judah}Then the inhabitants of Jerusalem made Ahaziah, his youngest son, king in his place, because the band of men (raiders) who came with the Arabs to the camp had killed all the older sons. So Ahaziah the son of Jehoram king of Judah began to reign.
(2) Ahazia berumur empat puluh dua tahun pada waktu ia menjadi raja dan setahun lamanya ia memerintah di Yerusalem. Nama ibunya ialah Atalya, cucu Omri.
(2) Ahazia menjadi raja pada usia 22 tahun, dan ia memerintah di Yerusalem selama satu tahun. Ahazia juga hidup seperti keluarga Raja Ahab, karena Atalya ibunya menasihatkan dia untuk melakukan yang jahat. Atalya adalah putri Raja Ahab, cucu Omri raja Israel.
(2) Ahaziah was twenty-two years old when he became king and he reigned one year in Jerusalem. His mother's name was Athaliah, a granddaughter of Omri.
(3) Iapun hidup menurut kelakuan keluarga Ahab, karena ibunya menasihatinya untuk melakukan yang jahat.
(3) (22:2)
(3) He also walked in the ways of the house of Ahab, for his mother was his adviser [and she encouraged him] to act wickedly.
(4) Ia melakukan apa yang jahat di mata TUHAN sama seperti keluarga Ahab, sebab sesudah ayahnya mati mereka menjadi penasihat-penasihatnya yang mencelakakannya.
(4) Ahazia berdosa kepada TUHAN seperti keluarga Ahab, karena merekalah yang menjadi penasihatnya setelah ayahnya meninggal. Penasihat-penasihat itulah yang mencelakakan dia.
(4) So he did evil in the sight of the LORD like the house of Ahab, for they were his advisers after the death of his father, resulting in his destruction.
(5) Atas nasihat mereka pula ia pergi bersama-sama Yoram bin Ahab, raja Israel, untuk berperang melawan Hazael, raja Aram, di Ramot-Gilead. Tetapi orang-orang Aram melukai Yoram.
(5) Atas nasihat mereka, ia bergabung dengan Yoram raja Israel untuk berperang melawan Hazael raja Siria. Mereka bertempur di Ramot, daerah Gilead. Yoram terluka dalam pertempuran itu,
(5) {Ahaziah Allies with Jehoram of Israel}He also walked in accordance with their advice, and he went with Jehoram the son of Ahab king of Israel to wage war against Hazael king of Aram (Syria) at Ramoth-gilead. And the Arameans wounded Joram (Jehoram).
(6) Kemudian pulanglah ia ke Yizreel untuk diobati oleh karena luka-luka yang didapatnya di Rama pada waktu ia berperang melawan Hazael, raja Aram. Dan Ahazia, anak Yoram raja Yehuda, pergi menjenguk Yoram bin Ahab di Yizreel, karena dia sakit.
(6) lalu ia kembali ke kota Yizreel untuk dirawat, dan Ahazia pergi menengok dia di sana.
(6) Then he returned to Jezreel to recover from the wounds they had inflicted on him at Ramah when he fought against Hazael king of Aram. And Ahaziah, the son of Jehoram king of Judah, went down to see Jehoram the son of Ahab in Jezreel, because he was sick.
22:7-9 = Ahazia dibunuh Yehu
(2Raj 9:27-29)
(7) Telah ditentukan Allah, bahwa Ahazia akan menemui ajalnya pada waktu ia mengunjungi Yoram; maka ketika Ahazia datang, pergilah ia bersama-sama Yoram mendapatkan Yehu, cucu Nimsi, yang telah diurapi TUHAN, supaya dialah yang melenyapkan keluarga Ahab.
(7) Allah telah menentukan bahwa Ahazia akan menemui ajalnya ketika ia mengunjungi Yoram. Pada kunjungan itu Ahazia dan Yoram mendapat perlawanan dari seorang laki-laki bernama Yehu anak Nimsi, yang telah dipilih oleh TUHAN untuk membinasakan keluarga Raja Ahab.
(7) But the downfall of Ahaziah was ordained by God, in that he went to Joram (Jehoram). For when he arrived there he went out [as an ally] with Jehoram against Jehu the son of Nimshi, whom the LORD had anointed to destroy the house of Ahab.
(8) Sementara Yehu melakukan penghukuman atas keluarga Ahab, ia menjumpai pembesar-pembesar Yehuda dan anak-anak saudara-saudara Ahazia, yang melayani Ahazia. Juga mereka dibunuhnya.
(8) Sementara Yehu melaksanakan hukuman TUHAN atas keluarga itu, ia bertemu dengan segerombolan pembesar-pembesar Yehuda dan kemanakan-kemanakan Ahazia yang ikut dalam perkunjungan itu. Maka Yehu membunuh mereka semua.
(8) {Jehu Murders Leaders of Judah}It came about that when Jehu was executing judgment on the house of Ahab, he found the leaders of Judah and the sons of Ahaziah's [murdered] brothers ministering to Ahaziah, and he killed them.
(9) Lalu ia mencari Ahazia; Ahazia tertangkap ketika ia bersembunyi di Samaria. Ia dibawa kepada Yehu, lalu dibunuh, tetapi dikuburkan juga, karena kata orang: "Dia ini cucu Yosafat, yang mencari TUHAN dengan segenap hatinya." Dari keluarga Ahazia tidak ada lagi yang sanggup memerintah.
(9) Kemudian ia menyuruh orang mencari Ahazia yang pada waktu itu sedang bersembunyi di Samaria. Setelah Ahazia ditemukan, ia dibawa kepada Yehu lalu dibunuh. Meskipun begitu ia dikuburkan juga oleh mereka karena mereka menghormati Raja Yosafat, kakeknya yang mengabdi kepada TUHAN dengan sepenuh hati. Dari keluarga Ahazia tidak ada yang sanggup mengambil alih pemerintahan.
(9) Jehu also searched for Ahaziah, who was hiding in Samaria; he was captured, brought to Jehu, and put to death. They buried him, for they said, "After all, he is the grandson of Jehoshaphat, who sought the LORD with all his heart." So the house of Ahaziah had no one left to retain the power to rule over the kingdom.
22:10 - 23:21 = Atalya dibunuh dan Yoas menjadi raja
(2Raj 11:1-21)
(10) Ketika Atalya, ibu Ahazia, melihat bahwa anaknya sudah mati, maka bangkitlah ia membinasakan semua keturunan raja dari kaum Yehuda.
(10) Ketika Atalya mengetahui bahwa Raja Ahazia anaknya sudah mati, ia memerintahkan supaya seluruh keluarga raja di Yehuda dibunuh.
(10) Now when Athaliah the mother of Ahaziah saw that her son was dead, she rose and destroyed all the royal family of the house of Judah.
(11) Tetapi Yosabat, anak perempuan raja, mengambil Yoas bin Ahazia, menculik dia dari tengah-tengah anak-anak raja yang hendak dibunuh itu, memasukkan dia dengan inang penyusunya ke dalam gudang tempat tidur. Demikianlah Yosabat, anak perempuan raja Yoram, isteri imam Yoyada, --ia adalah saudara perempuan Ahazia--menyembunyikan dia terhadap Atalya, sehingga ia tidak dibunuh Atalya.
(11) Ahazia mempunyai seorang saudara perempuan bernama Yoseba yang kawin dengan seorang imam bernama Yoyada. Dengan diam-diam Yoseba mengambil seorang putra Ahazia yang bernama Yoas dari antara anak-anak raja yang hendak dibunuh Atalya. Anak itu bersama pengasuhnya disembunyikannya di dalam sebuah kamar di Rumah TUHAN. Demikianlah Yoseba menyelamatkan anak itu sehingga tidak dibunuh oleh Atalya.
(11) But Jehoshabeath, the king's daughter, took Joash the [infant] son of Ahaziah and stole him away from among the king's sons who were being put to death, and she placed him and his nurse in the bedroom. So Jehoshabeath, the daughter of King Jehoram [of Judah] and wife of Jehoiada the priest, hid Joash from [his grandmother] Athaliah so that she did not murder him (for Jehoshabeath was the sister of Ahaziah).
(12) Maka tinggallah Yoas enam tahun lamanya bersama-sama mereka dengan bersembunyi di rumah Allah, sementara Atalya memerintah negeri.
(12) Enam tahun lamanya Yoas disembunyikan di Rumah TUHAN sementara Atalya memerintah sebagai ratu.
(12) Joash was hidden with them in the house (temple) of God for six years, and Athaliah reigned over the land.
2 Tawarikh / 2 Chronicles / 역대하
123456789101112131415161718192021
- 22 -
2324252627282930313233343536