www.JESOES.com

Alkitab Online Kristiani Indonesia

Website ini berisi seluruh isi Alkitab dari Perjanjian Lama (39 kitab) hingga Perjanjian Baru (27 kitab) beserta perikop (TB), ada 5 buah terjemahan alkitab yaitu:

Untuk membaca Alkitab hanya dalam 1 bahasa terjemahan maka disarankan untuk mengklik salah satu bahasa terjemahan diatas karena lebih cepat loading hanya 1 Alkitab dan meringankan beban Internet anda, jika anda mau membaca beberapa bahasa terjemahan Alkitab sekaligus maka silahkan memakai menu dibawah ini.
Cari isi web dengan Google
(Search by Google)
Cari ayat ayat dalam Alkitab
(Search verses by keywords)
Alkitab (Bible)
Pilih Buku Pasal : Ayat
Choose Book Chapter : Verse
:
Mazmur / Psalm / 시편
123456789101112131415161718192021222324252627282930313233343536373839404142434445464748495051525354555657585960616263646566676869707172737475767778798081828384858687888990919293949596979899100101102103
- 104 -
105106107108109110111112113114115116117118119120121122123124125126127128129130131132133134135136137138139140141142143144145146147148149150
Terjemahan Baru 1974
아가페 쉬운 성경 1994

[Bahasa Indonesia Sehari Hari 1985]
Versi Mudah Dibaca 2006

[English Amplified 2015]
104:1-35 = Kebesaran TUHAN dalam segala ciptaan-Nya
(1) Pujilah TUHAN, hai jiwaku! TUHAN, Allahku, Engkau sangat besar! Engkau yang berpakaian keagungan dan semarak,
(1) 내 영혼아, 여호와를 찬양하여라. 여호와 나의 하나님, 주는 참으로 위대하십니다. 찬란한 위엄의 옷을 입으셨습니다.
(1) Hai jiwaku, pujilah TUHAN. Ya TUHAN Allahku, Engkau sangat besar. Engkau berpakaian kemuliaan dan kehormatan.
(2) yang berselimutkan terang seperti kain, yang membentangkan langit seperti tenda,
(2) 빛을 겉옷 삼아 두르시고 하늘을 천막처럼 펼치시고
(2) Engkau memakai terang sebagai jubah. Engkau membentangkan langit seperti tirai.
(3) yang mendirikan kamar-kamar loteng-Mu di air, yang menjadikan awan-awan sebagai kendaraan-Mu, yang bergerak di atas sayap angin,
(3) 물 위에 궁궐을 지으시며 구름들을 주의 병거로 삼으시고 바람 날개를 타고 다니십니다.
(3) Engkau membangun rumah-Mu di atasnya. Engkau memakai awan tebal sebagai kereta perang dan mengendarainya melintasi langit di atas sayap angin.
(4) yang membuat angin sebagai suruhan-suruhan-Mu, dan api yang menyala sebagai pelayan-pelayan-Mu,
(4) 바람을 심부름꾼으로 삼으시고 불꽃을 주의 종으로 사용하십니다.
(4) Engkau membuat angin pembawa berita-Mu, dan nyala api hamba-Mu.
(5) yang telah mendasarkan bumi di atas tumpuannya, sehingga takkan goyang untuk seterusnya dan selamanya.
(5) 주께서 굳건한 기초 위에 땅을 세우셨으므로 결코 흔들리지 않을 것입니다.
(5) Engkau membangun bumi di atas dasarnya dan tidak akan pernah binasa.
(6) Dengan samudera raya Engkau telah menyelubunginya; air telah naik melampaui gunung-gunung.
(6) 옷을 입히듯이 깊은 물로 땅을 입히시니 물이 산들을 덮었습니다.
(6) Engkau menutupnya dengan air seperti selimut. Air menutupi gunung-gunung.
(7) Terhadap hardik-Mu air itu melarikan diri, lari kebingungan terhadap suara guntur-Mu,
(7) 그러나 주께서 꾸짖으시니 물들이 물러갔습니다. 주의 천둥 소리 같은 목소리에 물들이 도망쳤습니다.
(7) Dan Engkau memberikan perintah lalu air mengalir dengan cepat. Engkau berteriak kepada air lalu air berserak.
(8) naik gunung, turun lembah ke tempat yang Kautetapkan bagi mereka.
(8) 물들이 산들을 넘어 물러가 계곡으로 내려갔습니다. 주께서 정해 주신 곳으로 되돌아간 것입니다.
(8) Air mengalir ke bawah dari gunung masuk ke lembah, kemudian ke tempat yang Engkau telah sediakan.
(9) Batas Kautentukan, takkan mereka lewati, takkan kembali mereka menyelubungi bumi.
(9) 주께서 바닷물의 경계선을 정하사 물이 넘치지 못하게 하시고 다시는 땅을 덮지 못하게 하셨습니다.
(9) Engkau menetapkan batas-batas laut, dan air tidak akan dapat lagi naik menutupi bumi.
(10) Engkau yang melepas mata-mata air ke dalam lembah-lembah, mengalir di antara gunung-gunung,
(10) 주께서 샘물을 터뜨리시어 계곡으로 흐르게 하시니 산과 산 사이로 흘러내립니다.
(10) Engkau membuat air mengalir dari sumber ke aliran sungai. Air mengalir melalui sungai gunung.
(11) memberi minum segala binatang di padang, memuaskan haus keledai-keledai hutan;
(11) 들짐승들이 샘에 와서 물을 마시며 들나귀들도 목을 축입니다.
(11) Aliran sungai menyediakan air untuk semua binatang liar. Bahkan keledai liar pun datang ke sana minum.
(12) di dekatnya diam burung-burung di udara, bersiul dari antara daun-daunan.
(12) 하늘의 새들이 물가에 깃들고 나뭇가지에 앉아 노래합니다.
(12) Burung-burung liar membuat sarangnya di pinggir air dan bernyanyi di cabang-cabang pohon yang terdekat.
(13) Engkau yang memberi minum gunung-gunung dari kamar-kamar loteng-Mu, bumi kenyang dari buah pekerjaan-Mu.
(13) 주께서 하늘의 궁궐에서 산들 위에 물을 주시니 온 땅이 주가 주신 열매로 가득합니다.
(13) Allah menurunkan hujan ke gunung-gunung. Setiap ciptaan Allah memberikan kebutuhan bumi.
(14) Engkau yang menumbuhkan rumput bagi hewan dan tumbuh-tumbuhan untuk diusahakan manusia, yang mengeluarkan makanan dari dalam tanah
(14) 가축을 위해 풀을 자라게 하시고 사람이 농사를 지어 먹을 수 있도록 땅에서 곡식이 자라게 하셨습니다.
(14) Engkau menumbuhkan rumput-rumput untuk makanan binatang. Engkau memberikan benih untuk kami tanam, tanaman memberikan makanan bagi kami dari tanah.
(15) dan anggur yang menyukakan hati manusia, yang membuat muka berseri karena minyak, dan makanan yang menyegarkan hati manusia.
(15) 사람의 마음을 즐겁게 하는 포도주와 얼굴에 윤기를 내는 기름과 힘을 돋워 주는 양식을 주셨습니다.
(15) Engkau memberikan anggur kepada kami yang membuat kami senang, minyak yang membuat kulit kami halus, dan makanan yang membuat kami kuat.
(16) Kenyang pohon-pohon TUHAN, pohon-pohon aras di Libanon yang ditanam-Nya,
(16) 여호와의 나무들과 주가 심으신 레바논의 백향목들이 물을 흡족히 마십니다.
(16) Pohon-pohon cedar yang besar di Libanon milik TUHAN. Ia menanam pohon-pohon dan memberikan air yang dibutuhkannya.
(17) di mana burung-burung bersarang, burung ranggung yang rumahnya di pohon-pohon sanobar;
(17) 새들이 그 곳에 둥지를 틀고, 황새가 전나무에 집을 지었습니다.
(17) Burung-burung membuat sarangnya di atas pohon. Burung bangau besar bersarang di atas pohon cemara.
(18) gunung-gunung tinggi adalah bagi kambing-kambing hutan, bukit-bukit batu adalah tempat perlindungan bagi pelanduk.
(18) 높은 산에는 산양들이 살고, 바위 틈에는 오소리들이 숨어 삽니다.
(18) Gunung-gunung tinggi menjadi tempat kambing hutan. Batu karang besar menjadi tempat perlindungan pelanduk.
(19) Engkau yang telah membuat bulan menjadi penentu waktu, matahari yang tahu akan saat terbenamnya.
(19) 달은 계절을 알려 주고, 해는 그 지는 시각을 알려 줍니다.
(19) Engkau menciptakan bulan untuk menunjukkan kepada kami kapan hari besar mulai. Dan matahari selalu tahu kapan terbenam.
(20) Apabila Engkau mendatangkan gelap, maka haripun malamlah; ketika itulah bergerak segala binatang hutan.
(20) 주께서 어둠을 드리워 밤이 되게 하셨으니 들짐승들이 어슬렁거리기 시작합니다.
(20) Engkau menciptakan gelap agar semua binatang hutan keluar dan berkeliaran pada malam hari.
(21) Singa-singa muda mengaum-aum akan mangsa, dan menuntut makanannya dari Allah.
(21) 사자들은 먹이를 찾아 으르렁거리고 하나님께 먹이를 달라고 부르짖습니다.
(21) Singa-singa mengaum waktu menerkam seperti meminta makanan dari Allah.
(22) Apabila matahari terbit, berkumpullah semuanya dan berbaring di tempat perteduhannya;
(22) 그러다가 해가 뜨면 슬그머니 물러나 동굴로 돌아가 잠자리에 눕습니다.
(22) Bila matahari terbit, binatang kembali ke tempatnya beristirahat.
(23) manusiapun keluarlah ke pekerjaannya, dan ke usahanya sampai petang.
(23) 한편 사람들은 그 때, 일어나 일하러 갑니다. 그리고 저물도록 수고합니다.
(23) Jadi, manusia keluar melakukan pekerjaannya dan bekerja sampai sore.
(24) Betapa banyak perbuatan-Mu, ya TUHAN, sekaliannya Kaujadikan dengan kebijaksanaan, bumi penuh dengan ciptaan-Mu.
(24) 여호와여, 주께서 하신 일이 얼마나 많은지요! 주는 지혜로 이 모든 것들을 만드셨습니다. 이 땅에 주가 지으신 것들로 가득 차 있습니다.
(24) Ya TUHAN, Engkau telah melakukan yang mengagumkan. Engkau memakai hikmat menciptakannya. Bumi penuh dengan hal-hal yang telah Kaubuat.
(25) Lihatlah laut itu, besar dan luas wilayahnya, di situ bergerak, tidak terbilang banyaknya, binatang-binatang yang kecil dan besar.
(25) 바다를 보니 얼마나 크고 넓은지요! 그 속에 크고 작은 생물들이 셀 수 없이 많습니다.
(25) Lihatlah lautan, betapa besar dan luas, penuh dengan yang hidup di dalamnya. Ada makhluk yang besar dan kecil — terlalu banyak untuk dihitung.
(26) Di situ kapal-kapal berlayar dan Lewiatan yang telah Kaubentuk untuk bermain dengannya.
(26) 바다 위로 배들이 이리저리 오갑니다. 주가 만드신 악어가 그 속에서 놉니다.
(26) Kapal-kapal berlayar di permukaan lautan sementara di sana bermain-main ikan paus, ciptaan besar di laut yang telah Kaubuat.
(27) Semuanya menantikan Engkau, supaya diberikan makanan pada waktunya.
(27) 이 모든 것들이 주께서 때를 따라 먹이를 주시기를 기다립니다.
(27) Semua makhluk hidup bergantung pada-Mu. Engkau memberikan makanannya pada waktunya.
(28) Apabila Engkau memberikannya, mereka memungutnya; apabila Engkau membuka tangan-Mu, mereka kenyang oleh kebaikan.
(28) 주께서 먹이를 주실 때에 그들이 모두 모여듭니다. 주께서 손을 벌리시고 좋은 것을 주시면 그들이 풍족하게 먹고 배부르게 됩니다.
(28) Engkau memberikan itu, dan mereka memakannya. Mereka semua kenyang dengan makanan yang baik dari tangan-Mu yang terbuka.
(29) Apabila Engkau menyembunyikan wajah-Mu, mereka terkejut; apabila Engkau mengambil roh mereka, mereka mati binasa dan kembali menjadi debu.
(29) 그러나 주께서 얼굴을 돌리시면, 그들은 두려워 떱니다. 주께서 그들의 호흡을 끊으시면, 그들은 죽어 흙으로 돌아갑니다.
(29) Apabila Engkau meninggalkannya, mereka menjadi takut. Apabila Engkau mengambil nafasnya, mereka menjadi lemas lalu mati, dan tubuhnya kembali menjadi debu.
(30) Apabila Engkau mengirim roh-Mu, mereka tercipta, dan Engkau membaharui muka bumi.
(30) 그러나 주께서 입김을 불어넣으시면, 그들은 다시 창조됩니다. 주는 이 땅을 새롭게 만드십니다.
(30) Bila Engkau memberi nafas kehidupan-Mu, semuanya menjadi hidup, dan dunia seperti yang baru lagi.
(31) Biarlah kemuliaan TUHAN tetap untuk selama-lamanya, biarlah TUHAN bersukacita karena perbuatan-perbuatan-Nya!
(31) 여호와의 영광이 영원하소서. 여호와께서 지으신 것들로 즐거워하소서.
(31) Semoga kemuliaan TUHAN terus selama-lamanya. Semoga TUHAN senang atas ciptaan-Nya.
(32) Dia yang memandang bumi sehingga bergentar, yang menyentuh gunung-gunung sehingga berasap.
(32) 주가 땅을 보시자, 땅이 흔들립니다. 산들을 만지시자, 산들이 연기를 뿜어 냅니다.
(32) Ia hanya memandang pada bumi, bumi akan gemetar. Ia hanya menyentuh gunung-gunung, asap pun keluar dari dalamnya.
(33) Aku hendak menyanyi bagi TUHAN selama aku hidup, aku hendak bermazmur bagi Allahku selagi aku ada.
(33) 내가 평생토록 여호와를 찬송하며, 사는 동안 나의 하나님을 찬양할 것입니다.
(33) Aku akan menyanyi bagi TUHAN pada sisa-sisa hidupku. Aku akan menyanyikan pujian bagi Allah selama aku hidup.
(34) Biarlah renunganku manis kedengaran kepada-Nya! Aku hendak bersukacita karena TUHAN.
(34) 주를 생각하는 나의 마음을 주께서 어여삐 보소서. 내가 여호와 때문에 즐거워합니다.
(34) Semoga kata-kataku berkenan bagi-Nya. TUHANlah satu-satunya yang membuat aku berbahagia.
(35) Biarlah habis orang-orang berdosa dari bumi, dan biarlah orang-orang fasik tidak ada lagi! Pujilah TUHAN, hai jiwaku! Haleluya!
(35) 그러나 이 땅에서 죄인들이 사라지고 악한 자들이 더 이상 없기를 바랍니다. 내 영혼아, 여호와를 찬양하여라. 여호와를 찬양하여라.
(35) Aku ingin semoga orang berdosa lenyap dari bumi ini. Aku ingin semoga orang jahat lenyap selamanya. Hai jiwaku, pujilah TUHAN. Pujilah TUHAN!
Mazmur / Psalm / 시편
123456789101112131415161718192021222324252627282930313233343536373839404142434445464748495051525354555657585960616263646566676869707172737475767778798081828384858687888990919293949596979899100101102103
- 104 -
105106107108109110111112113114115116117118119120121122123124125126127128129130131132133134135136137138139140141142143144145146147148149150