www.JESOES.com

Alkitab Online Kristiani Indonesia

Website ini berisi seluruh isi Alkitab dari Perjanjian Lama (39 kitab) hingga Perjanjian Baru (27 kitab) beserta perikop (TB), ada 5 buah terjemahan alkitab yaitu:

Untuk membaca Alkitab hanya dalam 1 bahasa terjemahan maka disarankan untuk mengklik salah satu bahasa terjemahan diatas karena lebih cepat loading hanya 1 Alkitab dan meringankan beban Internet anda, jika anda mau membaca beberapa bahasa terjemahan Alkitab sekaligus maka silahkan memakai menu dibawah ini.
Cari isi web dengan Google
(Search by Google)
Cari ayat ayat dalam Alkitab
(Search verses by keywords)
Alkitab (Bible)
Pilih Buku Pasal : Ayat
Choose Book Chapter : Verse
:
Yesaya / Isaiah / 이사야
1234567891011121314151617181920212223242526272829303132333435363738394041424344
- 45 -
464748495051525354555657585960616263646566
Terjemahan Baru 1974
Bahasa Indonesia Sehari Hari 1985

[아가페 쉬운 성경 1994]
English Amplified 2015

[Versi Mudah Dibaca 2006]
45:1-8 = TUHAN memakai Koresh sebagai alat-Nya
(2Raj 20:12-19; 2Taw 32:27-31)
(1) Beginilah firman TUHAN: "Inilah firman-Ku kepada orang yang Kuurapi, kepada Koresh yang tangan kanannya Kupegang supaya Aku menundukkan bangsa-bangsa di depannya dan melucuti raja-raja, supaya Aku membuka pintu-pintu di depannya dan supaya pintu-pintu gerbang tidak tinggal tertutup:
(1) TUHAN telah memilih Kores menjadi raja; ia ditunjuk untuk mengalahkan bangsa-bangsa dan untuk mematahkan kekuasaan raja-raja. TUHAN akan membuka gerbang-gerbang kota baginya, tidak satu pun tinggal tertutup. Kepadanya TUHAN berkata,
(1) {God Uses Cyrus}This is what the LORD says to His anointed, to Cyrus [king of Persia], Whose right hand I have held To subdue nations before him, And I will ungird the loins of kings [disarming them]; To open doors before him so that gates will not be shut:
(2) Aku sendiri hendak berjalan di depanmu dan hendak meratakan gunung-gunung, hendak memecahkan pintu-pintu tembaga dan hendak mematahkan palang-palang besi.
(2) "Aku akan menyiapkan jalan bagimu; gunung dan bukit akan Kuratakan, pintu-pintu tembaga akan Kupecahkan, dan palang-palang besi Kupatahkan.
(2) "I will go before you and level the mountains; I will shatter the doors of bronze and cut through the bars of iron.
(3) Aku akan memberikan kepadamu harta benda yang terpendam dan harta kekayaan yang tersembunyi, supaya engkau tahu, bahwa Akulah TUHAN, Allah Israel, yang memanggil engkau dengan namamu.
(3) Maka engkau akan Kuberi harta kekayaan yang tersembunyi, supaya engkau tahu Akulah TUHAN, Allah Israel, yang telah memanggil engkau dengan namamu.
(3) "I will give you the treasures of darkness [the hoarded treasures] And the hidden riches of secret places, So that you may know that it is I, The LORD, the God of Israel, who calls you (Cyrus the Great) by your name.
(4) Oleh karena hamba-Ku Yakub dan Israel, pilihan-Ku, maka Aku memanggil engkau dengan namamu, menggelari engkau, sekalipun engkau tidak mengenal Aku.
(4) Engkau Kupanggil dan Kuberi gelar, sekalipun engkau tidak mengenal Aku. Kutugaskan engkau menolong Israel hamba-Ku, sebab mereka bangsa pilihan-Ku.
(4) "For the sake of Jacob My servant, And of Israel My chosen, I have also called you by your name; I have given you an honorable name Though you have not known Me.
(5) Akulah TUHAN dan tidak ada yang lain; kecuali Aku tidak ada Allah. Aku telah mempersenjatai engkau, sekalipun engkau tidak mengenal Aku,
(5) Akulah TUHAN, tak ada lainnya, Aku Allah Yang Mahaesa. Engkau telah Kupersenjatai, sekalipun engkau tidak mengenal Aku.
(5) "I am the LORD, and there is no one else; There is no God except Me. I will embrace and arm you, though you have not known Me,
(6) supaya orang tahu dari terbitnya matahari sampai terbenamnya, bahwa tidak ada yang lain di luar Aku. Akulah TUHAN dan tidak ada yang lain,
(6) Segalanya itu Kulakukan supaya dari timur sampai ke barat semua orang tahu Akulah TUHAN, tak ada ilah selain Aku.
(6) That people may know from the rising to the setting of the sun [the world over] That there is no one except Me. I am the LORD, and there is no other,
(7) yang menjadikan terang dan menciptakan gelap, yang menjadikan nasib mujur dan menciptakan nasib malang; Akulah TUHAN yang membuat semuanya ini.
(7) Akulah yang menjadikan terang dan gelap, Aku mendatangkan berkat dan bencana. Akulah TUHAN yang melakukan semua itu.
(7) The One forming light and creating darkness, Causing peace and creating disaster; I am the LORD who does all these things.
(8) Hai langit, teteskanlah keadilan dari atas, dan baiklah awan-awan mencurahkannya! Baiklah bumi membukakan diri dan bertunaskan keselamatan, dan baiklah ditumbuhkannya keadilan! Akulah TUHAN yang menciptakan semuanya ini."
(8) Dari langit Kuturunkan kemenangan seperti hujan, bumi membuka diri untuk menerimanya, lalu menumbuhkan keselamatan dan kebebasan; Aku TUHAN yang membuat itu terjadi."
(8) {God's Supreme Power}"Rain down, O heavens, from above, Let the clouds pour down righteousness [all the blessings of God]; Let the earth open up, let salvation bear fruit, And righteousness spring up with it; I, the LORD, have created it.
45:9-19 = TUHAN adalah Pencipta
(2Raj 20:12-19; 2Taw 32:27-31)
(9) Celakalah orang yang berbantah dengan Pembentuknya; dia tidak lain dari beling periuk saja! Adakah tanah liat berkata kepada pembentuknya: "Apakah yang kaubuat?" atau yang telah dibuatnya: "Engkau tidak punya tangan!"
(9) Celakalah orang yang berbantah dengan Penciptanya; ia seperti periuk yang melawan orang yang membuatnya. Apakah tanah liat bertanya kepada tukang periuk, "Engkau sedang apa?" Apakah periuk mengeluh bahwa pembuatnya tidak mempunyai keahlian?
(9) "Woe (judgment is coming) to him who quarrels with his Maker— A [worthless] piece of broken pottery among other broken pieces [equally worthless]! Shall the clay say to the potter, 'What are you doing?' Or does the thing say, 'He has no hands'?
(10) Celakalah orang yang berkata kepada ayahnya: "Apakah yang kauperanakkan?" dan kepada ibunya: "Apakah yang kaulahirkan?"
(10) Celakalah orang yang berkata kepada orang tuanya, "Mengapa saya dilahirkan begini?"
(10) "Woe (judgment is coming) to him who says to a father, 'What are you fathering?' Or to a woman, 'With what are you in labor?'"
(11) Beginilah firman TUHAN, Yang Mahakudus, Allah dan Pembentuk Israel: "Kamukah yang mengajukan pertanyaan kepada-Ku mengenai anak-anak-Ku, atau memberi perintah kepada-Ku mengenai yang dibuat tangan-Ku?
(11) TUHAN, Allah kudus Israel berkata, "Tanyailah Aku mengenai masa depan. Tetapi jangan bertanya tentang anak-anak-Ku, atau menyuruh Aku berbuat sesuatu.
(11) For the LORD, the Holy One of Israel, and its Maker says this, "Ask Me about the things to come concerning My sons, And give Me orders concerning the work of My hands.
(12) Akulah yang menjadikan bumi dan yang menciptakan manusia di atasnya; tangan-Kulah yang membentangkan langit, dan Akulah yang memberi perintah kepada seluruh tentaranya.
(12) Akulah TUHAN yang menjadikan bumi, dan menciptakan manusia untuk mendiaminya. Dengan kuasa-Ku Aku membentangkan langit, dan memerintahkan matahari, bulan dan bintang-bintang.
(12) "I made the earth and created man upon it. My hands, stretched out the heavens, And I commanded all their host.
(13) Akulah yang menggerakkan Koresh untuk maksud penyelamatan, dan Aku akan meratakan segala jalannya; dialah yang akan membangun kota-Ku dan yang akan melepaskan orang-orang-Ku yang ada dalam pembuangan, tanpa bayaran dan tanpa suap," firman TUHAN semesta alam.
(13) Akulah yang menggerakkan Kores untuk melaksanakan maksud-Ku dan menegakkan keadilan. Aku akan meratakan semua jalan yang dilaluinya. Ia akan membangun kembali kota-Ku Yerusalem dan membebaskan umat-Ku yang ditawan, tanpa suap dan tanpa bayaran." TUHAN Yang Mahakuasa telah berbicara.
(13) "I have stirred up Cyrus and put him into action in righteousness [to accomplish My purpose] And I will make all his ways smooth; He will build My city and let My exiles go, Without any payment or reward," says the LORD of hosts.
(14) Beginilah firman TUHAN: "Hasil tanah dari Mesir dan segala laba dari Etiopia dan orang-orang Syeba, orang-orang yang tinggi perawakannya, akan pindah kepadamu dan menjadi kepunyaanmu, mereka akan berjalan di belakangmu dengan dirantai; mereka akan sujud kepadamu dan akan membujuk engkau, katanya: Hanya di tengah-tengahmu ada Allah, dan tidak ada yang lain; di samping Dia tidak ada Allah!
(14) TUHAN berkata kepada Israel, "Milikilah hasil tanah Mesir dan laba Sudan. Orang-orang Syeba yang gagah menjadi kepunyaanmu; mereka berjalan di belakangmu dengan terbelenggu. Mereka akan sujud dan mengakui, 'Allah benar-benar di tengahmu; tak ada ilah selain Dia!
(14) For this is what the LORD says, "The products of Egypt and the merchandise of Cush (ancient Ethiopia) And the Sabeans, men of stature, Will come over to you and they will be yours; They will walk behind you, in chains [of subjection to you] they will come over, And they will bow down before you; They will make supplication to you, [humbly and earnestly] saying, 'Most certainly God is with you, and there is no other, No other God [besides Him].'"
(15) Sungguh, Engkau Allah yang menyembunyikan diri, Allah Israel, Juruselamat.
(15) Allah yang menyelamatkan Israel adalah Allah yang menyembunyikan diri.
(15) Truly, You are a God who hides Himself, O God of Israel, Savior!
(16) Tetapi tukang-tukang berhala harus mundur dengan penuh noda, semuanya akan mendapat malu dan kena noda juga.
(16) Semua orang yang membuat patung berhala; akan dipermalukan dan dihina.
(16) They will be put to shame and also humiliated, all of them; They who make idols will go away together in humiliation.
(17) Sedangkan Israel diselamatkan oleh TUHAN dengan keselamatan yang selama-lamanya; kamu tidak akan mendapat malu dan tidak akan kena noda sampai selamanya dan seterusnya."
(17) Tetapi Israel diselamatkan TUHAN; keselamatannya akan bertahan. Kamu tidak akan dipermalukan dan dihina sampai selama-lamanya.'"
(17) Israel has been saved by the LORD With an everlasting salvation; You will not be put to shame or humiliated for all eternity.
(18) Sebab beginilah firman TUHAN, yang menciptakan langit, --Dialah Allah--yang membentuk bumi dan menjadikannya dan yang menegakkannya, --dan Ia menciptakannya bukan supaya kosong, tetapi Ia membentuknya untuk didiami--:"Akulah TUHAN dan tidak ada yang lain.
(18) Tuhanlah yang menciptakan langit, Dialah Allah! Dialah yang menjadikan dan membentuk bumi, membuatnya kokoh dan tetap berdiri. Ia tidak menjadikannya tempat yang sunyi sepi, tetapi tempat untuk didiami. Dialah yang berkata, "Akulah TUHAN, dan tak ada lainnya.
(18) For the LORD, who created the heavens (He is God, who formed the earth and made it; He established it and did not create it to be a wasteland, but formed it to be inhabited) says this, "I am the LORD, and there is no one else.
(19) Tidak pernah Aku berkata dengan sembunyi atau di tempat bumi yang gelap. Tidak pernah Aku menyuruh keturunan Yakub untuk mencari Aku dengan sia-sia! Aku, TUHAN, selalu berkata benar, selalu memberitakan apa yang lurus."
(19) Aku tidak bicara dengan sembunyi-sembunyi, atau secara rahasia. Aku tidak menyuruh umat-Ku Israel mencari Aku dengan percuma. Aku, TUHAN, mengatakan yang benar, dan memberitahukan apa yang betul."
(19) "I have not spoken in secret, In a corner of a land of darkness; I did not say to the descendants of Jacob, 'Seek Me in vain [with no benefit for yourselves].' I, the LORD, speak righteousness [the truth—trustworthy, a straightforward correlation between deeds and words], Declaring things that are upright.
45:20-25 = Seruan kepada bangsa-bangsa supaya kembali kepada TUHAN
(2Raj 20:12-19; 2Taw 32:27-31)
(20) Berhimpunlah dan datanglah, tampillah bersama-sama, hai kamu sekalian yang terluput di antara bangsa-bangsa! Tiada berpengetahuan orang-orang yang mengarak patung dari kayu dan yang berdoa kepada allah yang tidak dapat menyelamatkan.
(20) TUHAN berkata, "Berhimpunlah dan datanglah bersama-sama, kamu semua yang terluput di antara bangsa-bangsa! Bodohlah orang-orang yang mengarak patung kayu, dan berdoa kepada dewa-dewa yang tak dapat menyelamatkan.
(20) "Assemble yourselves and come; Come together, you survivors of the nations! They are ignorant, Who carry around their wooden idols [in religious processions or into battle] And keep on praying to a god that cannot save them.
(21) Beritahukanlah dan kemukakanlah alasanmu, ya, biarlah mereka berunding bersama-sama: Siapakah yang mengabarkan hal ini dari zaman purbakala, dan memberitahukannya dari sejak dahulu? Bukankah Aku, TUHAN? Tidak ada yang lain, tidak ada Allah selain dari pada-Ku! Allah yang adil dan Juruselamat, tidak ada yang lain kecuali Aku!
(21) Ajukan perkaramu, kemukakan bukti-buktinya, ya, biarlah mereka berunding bersama. Siapakah yang mengabarkan hal itu dan memberitahukannya sejak dahulu? Bukankah Aku, TUHAN? Tak ada ilah selain Aku. Akulah Allah yang adil dan Penyelamat, tak ada lainnya kecuali Aku!
(21) "Declare and present your defense of idols; Indeed, let them consult together. Who announced this [rise of Cyrus and his conquests] long before it happened? Who declared it long ago? Was it not I, the LORD? And there is no other God besides Me, A [consistently and uncompromisingly] just and righteous God and a Savior; There is none except Me.
(22) Berpalinglah kepada-Ku dan biarkanlah dirimu diselamatkan, hai ujung-ujung bumi! Sebab Akulah Allah dan tidak ada yang lain.
(22) Hai, seluruh penduduk bumi, berpalinglah kepada-Ku supaya kamu diselamatkan, sebab hanya Aku Allah, tak ada yang lain!
(22) "Turn to Me and be saved, all the ends of the earth; For I am God, and there is no other.
(23) Demi Aku sendiri Aku telah bersumpah, dari mulut-Ku telah keluar kebenaran, suatu firman yang tidak dapat ditarik kembali: dan semua orang akan bertekuk lutut di hadapan-Ku, dan akan bersumpah setia dalam segala bahasa,
(23) Aku telah berjanji, dan janji-Ku tak akan batal; demi Aku sendiri Aku bersumpah: Setiap orang akan berlutut di depan-Ku, dan dalam bahasanya sendiri berjanji untuk setia kepada-Ku.
(23) "I have sworn [an oath] by Myself, The word is gone out of My mouth in righteousness And shall not return, That to Me every knee shall bow, every tongue shall swear [allegiance].
(24) sambil berkata: Keadilan dan kekuatan hanya ada di dalam TUHAN. Semua orang yang telah bangkit amarahnya terhadap Dia akan datang kepada-Nya dan mendapat malu,
(24) Orang-orang akan mengatakan, 'Keadilan dan kekuatan hanya dari TUHAN!' Semua orang yang membenci Aku akan datang kepada-Ku dan mendapat malu.
(24) "It shall be said of Me, 'Only in the LORD are righteousness and strength.' To Him people will come, And all who were angry at Him will be put to shame.
(25) tetapi seluruh keturunan Israel akan nyata benar dan akan bermegah di dalam TUHAN."
(25) Tetapi keturunan Yakub akan diselamatkan, dan mereka akan memuji Aku, TUHAN.
(25) "In the LORD all the offspring of Israel Will be justified (declared free of guilt) and will glory [in God]."
Yesaya / Isaiah / 이사야
1234567891011121314151617181920212223242526272829303132333435363738394041424344
- 45 -
464748495051525354555657585960616263646566