www.JESOES.com

Alkitab Online Kristiani Indonesia

Website ini berisi seluruh isi Alkitab dari Perjanjian Lama (39 kitab) hingga Perjanjian Baru (27 kitab) beserta perikop (TB), ada 5 buah terjemahan alkitab yaitu:

Untuk membaca Alkitab hanya dalam 1 bahasa terjemahan maka disarankan untuk mengklik salah satu bahasa terjemahan diatas karena lebih cepat loading hanya 1 Alkitab dan meringankan beban Internet anda, jika anda mau membaca beberapa bahasa terjemahan Alkitab sekaligus maka silahkan memakai menu dibawah ini.
Cari isi web dengan Google
(Search by Google)
Cari ayat ayat dalam Alkitab
(Search verses by keywords)
Alkitab (Bible)
Pilih Buku Pasal : Ayat
Choose Book Chapter : Verse
:
Yeremia / Jeremiah / 예레미야
12345678910111213141516171819
- 20 -
2122232425262728293031323334353637383940414243444546474849505152
Terjemahan Baru 1974
Bahasa Indonesia Sehari Hari 1985

[아가페 쉬운 성경 1994]
Versi Mudah Dibaca 2006

[English Amplified 2015]
20:1-6 = Kutuk atas Pasyhur karena memenjarakan Yeremia
(1) Pasyhur bin Imer, imam yang pada waktu itu menjabat kepala di rumah TUHAN, mendengar Yeremia menubuatkan perkataan-perkataan itu.
(1) Imam Pasyhur anak Imer adalah kepala pengawas Rumah TUHAN. Ketika ia mendengar aku mengumumkan semua hal itu,
(1) [Yeremia dan Pasyhur] Pasyhur anak Imer adalah imam. Dialah petugas tertinggi Bait TUHAN waktu itu. Ketika Pasyhur mendengar Yeremia mengatakan itu di pelataran Rumah Tuhan,
(2) Lalu Pasyhur memukul nabi Yeremia dan memasungkan dia di pintu gerbang Benyamin yang ada di atas rumah TUHAN.
(2) ia memerintahkan supaya aku dipukul dan dipasung di Pintu Gerbang Benyamin, gerbang bagian atas di Rumah TUHAN.
(2) ia memukul Nabi Yeremia. Dan dia memasung tangan dan kakinya di antara balok kayu. Itu terjadi di Pintu atas Benyamin yang ada di Bait TUHAN.
(3) Tetapi ketika Pasyhur keesokan harinya mengeluarkan Yeremia dari pasungan itu, berkatalah Yeremia kepadanya: "TUHAN akan menyebut namamu bukan Pasyhur, melainkan Kegentaran-dari-segala-jurusan.
(3) Pagi berikutnya setelah Pasyhur melepaskan aku dari pasungan, aku berkata kepadanya, "Nama yang akan diberikan TUHAN kepadamu bukan Pasyhur, tetapi 'Teror di mana-mana'.
(3) Hari berikutnya, Pasyhur melepaskan Yeremia dari pasungan. Kemudian Yeremia berkata kepadanya, “TUHAN tidak menyebut namamu lagi Pasyhur. Sebagai gantinya Tuhan menyebut namamu ‘Dikelilingi kekacauan.’
(4) Sebab beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku akan membuat engkau menjadi kegentaran bagimu sendiri dan bagi semua sahabatmu; mereka akan rebah mati oleh pedang musuhnya di depan matamu sendiri. Dan seluruh Yehuda akan Kuserahkan ke dalam tangan raja Babel yang akan mengangkut mereka ke dalam pembuangan ke Babel dan memukul mati mereka dengan pedang.
(4) TUHAN sendiri berkata, 'Engkau akan Kujadikan teror bagi dirimu sendiri dan bagi kawan-kawanmu. Kau akan melihat mereka dibunuh oleh musuh mereka. Semua orang Yehuda akan Kubiarkan dikuasai oleh raja Babel; sebagian dari mereka akan diangkutnya sebagai tawanan ke Babel, dan sisanya akan dibunuh.
(4) Itulah namamu sebab TUHAN mengatakan, ‘Aku segera membuat engkau menjadi pengacau atas dirimu sendiri dan atas semua temanmu. Engkau akan melihat teman-temanmu dibunuh musuh dengan pedang. Aku menyerahkan semua orang Yehuda kepada raja Babel, dan dia membawanya ke negeri Babel. Dan tentaranya membunuh mereka dengan pedang.
(5) Juga harta benda kota ini, segala hasil jerih payahnya, segala barangnya yang berharga dan segala barang perbendaharaan raja-raja Yehuda akan Kuserahkan ke dalam tangan musuhnya, yang akan menjarah, mengumpulkan dan membawa semuanya itu ke Babel.
(5) Musuh mereka akan Kubiarkan juga menjarahi dan mengangkut ke Babel semua kekayaan kota ini, serta semua harta miliknya, bahkan barang-barang pusaka raja-raja Yehuda.
(5) Penduduk Yerusalem kerja keras membangun sesuatu dan menjadi mewah, tetapi Aku menyerahkan semuanya itu kepada musuhnya. Raja di Yehuda mempunyai banyak harta, tetapi Aku menyerahkannya kepada musuh. Musuh akan mengambil dan membawanya ke negeri Babel.
(6) Mengenai engkau, hai Pasyhur, dan semua orang yang diam di rumahmu, kamu akan diangkut tertawan; engkau akan sampai ke Babel dan akan mati di sana dan akan dikuburkan di sana: engkau ini dengan semua sahabatmu yang kepadanya engkau telah bernubuat palsu."
(6) Dan engkau, Pasyhur, bersama seluruh keluargamu juga akan ditangkap dan diangkut ke Babel. Di sana engkau akan mati dan dikuburkan; begitu pula semua kawanmu yang telah mendengarkan kebohongan-kebohonganmu.'"
(6) Dan Pasyhur, engkau beserta semua orang yang tinggal di rumahmu, akan dibawa dan dipaksa pergi ke Babel, dan tinggal di sana. Engkau akan mati di Babel dan di sana jugalah kamu dikubur. Engkau berdusta terhadap teman-temanmu bahwa hal itu tidak akan terjadi, tetapi semua temanmu juga akan mati dan dikubur di Babel.’”
20:7-18 = Keluh kesah Yeremia akibat tekanan jabatannya
(7) Engkau telah membujuk aku, ya TUHAN, dan aku telah membiarkan diriku dibujuk; Engkau terlalu kuat bagiku dan Engkau menundukkan aku. Aku telah menjadi tertawaan sepanjang hari, semuanya mereka mengolok-olokkan aku.
(7) TUHAN, Engkau membujuk aku dan aku telah terbujuk. Engkau lebih kuat dari aku dan telah menundukkan aku. Aku diolok setiap orang, dihina dari pagi sampai petang.
(7) [Keluhan Yeremia yang Kelima] TUHAN, Engkau telah menipuku, dan aku telah dibodoh-bodohi. Engkau lebih kuat daripadaku, maka Engkau menang. Aku telah menjadi ejekan. Orang menertawai aku dan menghinaku sepanjang hari.
(8) Sebab setiap kali aku berbicara, terpaksa aku berteriak, terpaksa berseru: "Kelaliman! Aniaya!" Sebab firman TUHAN telah menjadi cela dan cemooh bagiku, sepanjang hari.
(8) Setiap kali aku berbicara, aku harus berteriak sekuat tenaga, "Kekejaman! Bencana!" TUHAN, aku diejek dan dihina setiap waktu, karena menyampaikan pesan-Mu.
(8) Kapan pun aku bicara, aku menjerit. Aku selalu menjerit atas kekerasan dan penindasan. Aku menyampaikan pesan yang kuterima dari TUHAN kepada orang. Namun, orang hanya menghinaku dan mencela aku.
(9) Tetapi apabila aku berpikir: "Aku tidak mau mengingat Dia dan tidak mau mengucapkan firman lagi demi nama-Nya", maka dalam hatiku ada sesuatu yang seperti api yang menyala-nyala, terkurung dalam tulang-tulangku; aku berlelah-lelah untuk menahannya, tetapi aku tidak sanggup.
(9) Tapi bila dalam hatiku aku berkata, "Biarlah TUHAN kulupakan saja, tak mau lagi aku berbicara atas nama-Nya," maka pesan-Mu bagaikan api yang membara di hati sanubari. Telah kucoba menahannya, tapi ternyata aku tak kuasa.
(9) Kadang-kadang aku berkata dalam hatiku, “Aku akan melupakan Tuhan. Aku tidak berbicara lagi atas nama-Nya.” Bila aku mengatakan itu, pesan Tuhan seperti api yang membakar dalam diriku. Rasanya seperti ada membakar dalam tulang-tulangku. Aku telah capek menahan pesan-Nya di dalam diriku, dan akhirnya aku tidak sanggup menahannya.
(10) Aku telah mendengar bisikan banyak orang: "Kegentaran datang dari segala jurusan! Adukanlah dia! Kita mau mengadukan dia!" Semua orang sahabat karibku mengintai apakah aku tersandung jatuh: "Barangkali ia membiarkan dirinya dibujuk, sehingga kita dapat mengalahkan dia dan dapat melakukan pembalasan kita terhadap dia!"
(10) Terdengar orang berbisik di mana-mana, "Ketakutan merajalela! Mari laporkan dia kepada yang berkuasa!" Bahkan semua sahabat karibku menantikan kejatuhanku. Kata mereka, "Barangkali dengan bujukan, ia dapat kita kalahkan, supaya dapatlah kita membalas dendam kepadanya."
(10) Aku mendengar bisikan orang terhadap diriku. Di mana-mana aku dengar hal yang membuatku takut. Bahkan teman-temanku mengatakan hal-hal yang menentang aku. Orang mengintai aku melakukan yang salah. Mereka berkata, “Mari kita berdusta dan berkata bahwa ia telah melakukan sesuatu yang jahat. Mungkin kita dapat menipunya. Kemudian kita dapat menangkapnya. Akhirnya kita dapat membuangnya. Kemudian kita menguburkannya sebagai balas dendam terhadapnya.”
(11) Tetapi TUHAN menyertai aku seperti pahlawan yang gagah, sebab itu orang-orang yang mengejar aku akan tersandung jatuh dan mereka tidak dapat berbuat apa-apa. Mereka akan menjadi malu sekali, sebab mereka tidak berhasil, suatu noda yang selama-lamanya tidak terlupakan!
(11) Tetapi Engkau, ya TUHAN, di pihakku; Engkau sangat kuat lagi perkasa. Mereka yang mengejar dan menindas aku akan jatuh dan tak berdaya. Mereka akan malu selamanya, gagallah semua rencana mereka. Kehinaan mereka itu akan diingat selalu.
(11) Namun, TUHAN ada bersamaku. Ia seperti tentara yang perkasa. Jadi, orang yang mengusirku akan jatuh. Mereka tidak mengalahkan aku. Mereka akan gagal. Mereka kecewa. Mereka dipermalukan dan mereka tidak pernah lupa akan hal itu.
(12) Ya TUHAN semesta alam, yang menguji orang benar, yang melihat batin dan hati, biarlah aku melihat pembalasan-Mu terhadap mereka, sebab kepada-Mulah kuserahkan perkaraku.
(12) Tetapi, ya TUHAN Yang Mahakuasa, dengan adil Kauuji manusia; Kau tahu hati dan pikiran mereka. Karena itu perkenankanlah aku melihat Engkau membalas kejahatan musuh sebab kepada-Mu kuserahkan perkaraku.
(12) Ya TUHAN Yang Mahakuasa, Engkau menguji orang yang baik. Engkau melihat ke dalam pikiran orang. Aku menyerahkan keluhanku kepada-Mu terhadap orang-orang itu. Jadi, biarlah aku melihat hukuman yang Kauberikan pada mereka sesuai dengan yang dilakukannya.
(13) Menyanyilah untuk TUHAN, pujilah TUHAN! Sebab ia telah melepaskan nyawa orang miskin dari tangan orang-orang yang berbuat jahat.
(13) Menyanyilah bagi TUHAN dan pujilah Dia sebab Ia melepaskan orang tertekan dari kuasa orang durhaka.
(13) Bernyanyilah bagi TUHAN. Pujilah TUHAN! Ia menyelamatkan hidup orang miskin. Ia menyelamatkan mereka dari orang jahat.
(14) Terkutuklah hari ketika aku dilahirkan! Biarlah jangan diberkati hari ketika ibuku melahirkan aku!
(14) Terkutuklah hari kelahiranku! Biarlah terhina saat aku dilahirkan ibu.
(14) [Keluhan Yeremia yang Keenam] Kutuklah hari kelahiranku. Janganlah berkati hari kelahiranku.
(15) Terkutuklah orang yang membawa kabar kepada bapaku dengan mengatakan: "Seorang anak laki-laki telah dilahirkan bagimu!" yang membuat dia bersukacita dengan sangat.
(15) Terkutuklah juga pembawa berita yang membuat ayahku sangat gembira, ketika diberitahukan kepadanya, "Engkau mendapat seorang putra!"
(15) Kutuklah orang yang memberitahukan kepada ayahku bahwa aku telah lahir, “Ada anak laki-laki,” katanya. “Engkau mempunyai seorang anak laki-laki.” Ia membuat ayahku sangat bergembira ketika berita itu disampaikan kepadanya.
(16) Terjadilah kepada hari itu seperti kepada kota-kota yang ditunggangbalikkan TUHAN tanpa belas kasihan! Didengarnyalah kiranya teriakan pada waktu pagi dan hiruk-pikuk pada waktu tengah hari!
(16) Biarlah si pembawa berita itu serupa kota-kota yang dihancurkan TUHAN tanpa iba. Biarlah ia mendengar jerit kesakitan di waktu pagi, dan pekik pertempuran di tengah hari.
(16) Biarlah orang itu seperti kota-kota yang dibinasakan TUHAN. Ia tidak berbelaskasihan terhadap kota-kota itu. Biarlah orang itu mendengar teriakan perang di pagi hari. Biarlah ia mendengar jeritan perang pada tengah hari
(17) Karena hari itu tidak membunuh aku selagi di kandungan, sehingga ibuku menjadi kuburanku, dan ia mengandung untuk selamanya!
(17) Sebab ia tidak membunuh aku ketika aku masih dalam kandungan, supaya aku tetap dikandung ibuku dan rahimnya menjadi bagiku sebagai kuburan.
(17) sebab ia tidak membunuh aku, ketika aku masih dalam rahim ibuku. Sekiranya aku dibunuhnya saat itu, ibuku menjadi kuburanku, dan aku tidak akan pernah lahir.
(18) Mengapa gerangan aku keluar dari kandungan, melihat kesusahan dan kedukaan, sehingga hari-hariku habis berlalu dalam malu?
(18) Mengapa aku harus dilahirkan? Hanyakah untuk derita dan kesukaran? Dan supaya hidupku berlalu semata-mata dalam malu?
(18) Mengapa aku keluar dari kandungan? Semua yang kulihat adalah kesulitan dan kesedihan dan hidupku akan berakhir dalam rasa malu.
Yeremia / Jeremiah / 예레미야
12345678910111213141516171819
- 20 -
2122232425262728293031323334353637383940414243444546474849505152