www.JESOES.com

Alkitab Online Kristiani Indonesia

Website ini berisi seluruh isi Alkitab dari Perjanjian Lama (39 kitab) hingga Perjanjian Baru (27 kitab) beserta perikop (TB), ada 5 buah terjemahan alkitab yaitu:

Untuk membaca Alkitab hanya dalam 1 bahasa terjemahan maka disarankan untuk mengklik salah satu bahasa terjemahan diatas karena lebih cepat loading hanya 1 Alkitab dan meringankan beban Internet anda, jika anda mau membaca beberapa bahasa terjemahan Alkitab sekaligus maka silahkan memakai menu dibawah ini.
Cari isi web dengan Google
(Search by Google)
Cari ayat ayat dalam Alkitab
(Search verses by keywords)
Alkitab (Bible)
Pilih Buku Pasal : Ayat
Choose Book Chapter : Verse
:
Matius / Matthew / 마태복음
1234567891011121314151617181920212223
- 24 -
25262728
Terjemahan Baru 1974
Bahasa Indonesia Sehari Hari 1985

[아가페 쉬운 성경 1994]
Versi Mudah Dibaca 2006

[English Amplified 2015]
24:1-2 = Bait Allah akan diruntuhkan
(Mr 13:1-2; Luk 21:5-6)
(1) Sesudah itu Yesus keluar dari Bait Allah, lalu pergi. Maka datanglah murid-murid-Nya dan menunjuk kepada bangunan-bangunan Bait Allah.
(1) Ketika Yesus meninggalkan Rumah Tuhan, pengikut-pengikut-Nya datang kepada-Nya dan menunjuk ke bangunan-bangunan Rumah Tuhan itu.
(1) [Keruntuhan Bait] Yesus meninggalkan pelataran Bait. Ketika Yesus sedang berjalan, murid-murid-Nya datang kepada-Nya serta menunjukkan bangunan Bait kepada-Nya.
(2) Ia berkata kepada mereka: "Kamu melihat semuanya itu? Aku berkata kepadamu, sesungguhnya tidak satu batupun di sini akan dibiarkan terletak di atas batu yang lain; semuanya akan diruntuhkan."
(2) Yesus berkata kepada mereka, "Apakah kalian melihat semuanya itu? Ketahuilah, tidak ada satu batu pun dari bangunan-bangunan itu akan tinggal tersusun pada tempatnya. Semuanya akan dirobohkan."
(2) Kata-Nya kepada mereka, “Apakah kamu melihat seluruh bangunan itu? Yakinlah, tidak satu batu pun akan menindih yang lain, semuanya diruntuhkan.”
24:3-14 = Permulaan penderitaan
(Mr 13:3-13; Luk 21:7-19)
(3) Ketika Yesus duduk di atas Bukit Zaitun, datanglah murid-murid-Nya kepada-Nya untuk bercakap-cakap sendirian dengan Dia. Kata mereka: "Katakanlah kepada kami, bilamanakah itu akan terjadi dan apakah tanda kedatangan-Mu dan tanda kesudahan dunia?"
(3) Kemudian Yesus pergi ke Bukit Zaitun, dan sedang Ia duduk, pengikut-pengikut-Nya datang untuk berbicara dengan Dia secara pribadi. "Beritahukan kepada kami kapan semuanya itu akan terjadi," kata mereka kepada-Nya. "Tanda-tanda apakah yang menunjukkan kedatangan Bapak dan akhir zaman?"
(3) Ketika Ia duduk di Bukit Zaitun, murid-murid datang kepada-Nya untuk berbicara dengan Dia. Mereka mengatakan, “Katakanlah kepada kami, kapan hal itu akan terjadi dan apakah tanda kedatangan-Mu dan tanda akhir zaman?”
(4) Jawab Yesus kepada mereka: "Waspadalah supaya jangan ada orang yang menyesatkan kamu!
(4) Yesus menjawab, "Waspadalah, jangan sampai kalian tertipu.
(4) Jawab Yesus, “Hati-hatilah. Jangan ada yang menyesatkan kamu.
(5) Sebab banyak orang akan datang dengan memakai nama-Ku dan berkata: Akulah Mesias, dan mereka akan menyesatkan banyak orang.
(5) Sebab banyak orang akan datang dengan memakai nama-Ku dan berkata, 'Akulah Raja Penyelamat!' Mereka akan menipu banyak orang.
(5) Banyak orang akan datang dan memakai nama-Ku. Mereka akan mengatakan, ‘Akulah Kristus yang dijanjikan itu,’ dan mereka akan menipu orang banyak.
(6) Kamu akan mendengar deru perang atau kabar-kabar tentang perang. Namun berawas-awaslah jangan kamu gelisah; sebab semuanya itu harus terjadi, tetapi itu belum kesudahannya.
(6) Kalian akan mendengar bunyi-bunyi pertempuran dan berita-berita peperangan, tetapi jangan takut. Sebab hal-hal itu harus terjadi, tetapi itu tidak berarti bahwa sudah waktunya kiamat.
(6) Kamu akan mendengar bunyi perang di tempat yang dekat dan kabar tentang perang di tempat yang jauh. Jangan takut. Hal itu harus terjadi, tetapi bukan itu kesudahannya.
(7) Sebab bangsa akan bangkit melawan bangsa, dan kerajaan melawan kerajaan. Akan ada kelaparan dan gempa bumi di berbagai tempat.
(7) Bangsa yang satu akan berperang melawan bangsa yang lain, dan negara yang satu akan menyerang negara yang lain. Di mana-mana akan terjadi bahaya kelaparan dan gempa bumi.
(7) Bangsa-bangsa akan saling berperang, kerajaan yang satu akan melawan kerajaan yang lain. Di mana-mana akan terjadi kelaparan dan gempa bumi.
(8) Akan tetapi semuanya itu barulah permulaan penderitaan menjelang zaman baru.
(8) Semuanya itu baru permulaan saja, seperti sakit yang dialami seorang wanita pada waktu mau melahirkan.
(8) Semua itu barulah awalnya seperti rasa sakit yang dialami perempuan yang akan melahirkan.
(9) Pada waktu itu kamu akan diserahkan supaya disiksa, dan kamu akan dibunuh dan akan dibenci semua bangsa oleh karena nama-Ku,
(9) Kemudian kalian akan ditangkap dan diserahkan untuk disiksa dan dibunuh. Seluruh dunia akan membenci kalian karena kalian pengikut-Ku.
(9) Pada waktu itu banyak orang yang akan menyerahkan kamu kepada penguasa supaya kamu menderita, bahkan dibunuh. Kamu akan dibenci oleh semua bangsa karena nama-Ku.
(10) dan banyak orang akan murtad dan mereka akan saling menyerahkan dan saling membenci.
(10) Pada waktu itu banyak orang akan murtad, dan mengkhianati serta membenci satu sama lain.
(10) Saat itu banyak orang percaya akan kehilangan imannya. Mereka akan saling menyerahkan kepada penguasa. Mereka akan saling membenci.
(11) Banyak nabi palsu akan muncul dan menyesatkan banyak orang.
(11) Banyak nabi-nabi palsu akan muncul, dan menipu banyak orang.
(11) Banyak nabi palsu akan muncul yang menyesatkan banyak orang.
(12) Dan karena makin bertambahnya kedurhakaan, maka kasih kebanyakan orang akan menjadi dingin.
(12) Kejahatan akan menjalar sebegitu hebat sampai banyak orang tidak dapat lagi mengasihi.
(12) Banyak orang akan semakin berkurang kasihnya karena kejahatan semakin bertambah-tambah.
(13) Tetapi orang yang bertahan sampai pada kesudahannya akan selamat.
(13) Tetapi orang yang bertahan sampai akhir, akan diselamatkan.
(13) Orang yang tetap bertahan sampai ke akhir, akan selamat.
(14) Dan Injil Kerajaan ini akan diberitakan di seluruh dunia menjadi kesaksian bagi semua bangsa, sesudah itu barulah tiba kesudahannya."
(14) Dan Kabar Baik tentang bagaimana Allah memerintah akan diberitakan ke seluruh dunia, supaya semua orang mendengarnya. Sesudah itu barulah datang kiamat."
(14) Kemudian Kabar Baik tentang Kerajaan Allah akan diberitakan ke seluruh dunia. Hal itu akan menjadi kesaksian bagi bangsa-bangsa bahwa akhir zaman akan segera datang.
24:15-28 = Siksaan yang berat dan Mesias-mesias palsu
(Mr 13:14-23; Luk 21:20-24)
(15) Jadi apabila kamu melihat Pembinasa keji berdiri di tempat kudus, menurut firman yang disampaikan oleh nabi Daniel--para pembaca hendaklah memperhatikannya--
(15) "Kalian akan melihat 'Kejahatan yang menghancurkan', seperti yang dikatakan oleh Nabi Daniel, berdiri di tempat yang suci. (Catatan kepada pembaca: Perhatikanlah apa artinya!)
(15) Nabi Daniel telah mengatakan tentang ‘Hal yang jahat yang menghancurkan.’ Kamu akan melihat hal itu di Bait Suci. Setiap orang yang membaca kitab Daniel harus mengerti artinya.
(16) maka orang-orang yang di Yudea haruslah melarikan diri ke pegunungan.
(16) Pada waktu itu, orang yang berada di Yudea harus lari ke pegunungan.
(16) Orang yang tinggal di Yudea harus lari ke gunung-gunung.
(17) Orang yang sedang di peranginan di atas rumah janganlah ia turun untuk mengambil barang-barang dari rumahnya,
(17) Orang yang berada di atas atap rumah jangan turun untuk mengambil sesuatu dari dalam rumah.
(17) Orang yang ada di atap rumah jangan turun mengambil hartanya dari rumahnya.
(18) dan orang yang sedang di ladang janganlah ia kembali untuk mengambil pakaiannya.
(18) Orang yang berada di ladang jangan kembali untuk mengambil jubahnya.
(18) Jika seseorang sedang bekerja di ladang, janganlah pulang mengambil pakaiannya.
(19) Celakalah ibu-ibu yang sedang hamil atau yang menyusukan bayi pada masa itu.
(19) Alangkah ngerinya hari-hari itu bagi wanita yang mengandung, dan ibu yang masih menyusui bayi!
(19) Pada saat itu celakalah perempuan-perempuan yang hamil dan yang sedang menyusui.
(20) Berdoalah, supaya waktu kamu melarikan diri itu jangan jatuh pada musim dingin dan jangan pada hari Sabat.
(20) Berdoalah supaya jangan sampai kalian harus lari pada musim hujan atau pada hari Sabat!
(20) Berdoalah supaya hal itu tidak terjadi pada hari Sabat atau musim dingin.
(21) Sebab pada masa itu akan terjadi siksaan yang dahsyat seperti yang belum pernah terjadi sejak awal dunia sampai sekarang dan yang tidak akan terjadi lagi.
(21) Pada hari-hari yang mengerikan itu akan ada kesusahan besar seperti yang belum pernah terjadi sejak permulaan dunia sampai saat ini, dan tidak pula akan terjadi lagi.
(21) Pada saat itu akan terjadi masa penderitaan besar yang belum pernah terjadi sejak dunia diciptakan sampai sekarang, dan tidak akan pernah terjadi lagi.
(22) Dan sekiranya waktunya tidak dipersingkat, maka dari segala yang hidup tidak akan ada yang selamat; akan tetapi oleh karena orang-orang pilihan waktu itu akan dipersingkat.
(22) Sekiranya Allah tidak memperpendek waktunya; maka tidak ada seorang pun yang selamat. Tetapi karena umat-Nya, Allah memperpendek masa itu.
(22) Jika Allah tidak memutuskan memperpendek masa itu, tidak ada seorang pun yang dapat bertahan. Allah memutuskan memperpendek masa itu karena Ia mengingat orang pilihan-Nya.
(23) Pada waktu itu jika orang berkata kepada kamu: Lihat, Mesias ada di sini, atau Mesias ada di sana, jangan kamu percaya.
(23) Pada waktu itu kalau ada seseorang berkata kepada kalian, 'Lihat, Raja Penyelamat itu ada di sini!' atau 'Ia ada di situ!' --janganlah percaya kepada orang itu.
(23) Jika pada saat itu ada orang berkata kepada kamu, ‘Lihatlah! Ia Kristus yang dijanjikan itu,’ atau ‘Ia ada di sana.’ janganlah percaya.
(24) Sebab Mesias-mesias palsu dan nabi-nabi palsu akan muncul dan mereka akan mengadakan tanda-tanda yang dahsyat dan mujizat-mujizat, sehingga sekiranya mungkin, mereka menyesatkan orang-orang pilihan juga.
(24) Sebab akan muncul penyelamat-penyelamat palsu dan nabi-nabi palsu. Mereka akan mengerjakan perbuatan-perbuatan yang luar biasa, dan keajaiban-keajaiban untuk menipu, kalau mungkin, umat Allah juga.
(24) Aku katakan ini karena pada waktu itu akan muncul banyak kristus palsu dan nabi-nabi palsu. Mereka akan membuat banyak tanda ajaib dan mukjizat. Mereka melakukan itu untuk menipu umat Allah, sekiranya hal itu mungkin.
(25) Camkanlah, Aku sudah mengatakannya terlebih dahulu kepadamu.
(25) Jadi, ingatlah! Aku sudah memberitahukannya kepada kalian lebih dahulu sebelum hal itu terjadi.
(25) Aku mengingatkan kamu sekarang, sebelum semuanya itu terjadi.
(26) Jadi, apabila orang berkata kepadamu: Lihat, Ia ada di padang gurun, janganlah kamu pergi ke situ; atau: Lihat, Ia ada di dalam bilik, janganlah kamu percaya.
(26) Kalau orang berkata kepadamu, 'Lihat, Dia ada di sana di padang gurun!' --jangan kalian ke sana. Atau kalau mereka berkata, 'Lihat, Ia bersembunyi dalam kamar di sini!' --jangan percaya.
(26) Jadi, apabila mereka berkata kepada kamu, ‘Lihatlah! Kristus yang dijanjikan itu ada di padang gurun,’ kamu jangan pergi ke sana. Atau mereka mengatakan, ‘Lihatlah! Ia bersembunyi di salah satu kamar itu,’ jangan kamu percaya.
(27) Sebab sama seperti kilat memancar dari sebelah timur dan melontarkan cahayanya sampai ke barat, demikian pulalah kelak kedatangan Anak Manusia.
(27) Sebab kedatangan Anak Manusia seperti cahaya kilat memancar dari timur, dan bersinar sampai ke barat.
(27) Sebab apabila Anak Manusia itu datang, Ia akan dilihat oleh semua orang seperti kilat yang tampak dari timur ke barat.
(28) Di mana ada bangkai, di situ burung nazar berkerumun."
(28) Di mana ada bangkai, di situ ada burung pemakan bangkai."
(28) Di mana ada bangkai, burung pemakan bangkai berkerumun ke sana.
24:29-36 = Perumpamaan tentang pohon ara
(Mr 13:24-32; Luk 21:25-33)
(29) Segera sesudah siksaan pada masa itu, matahari akan menjadi gelap dan bulan tidak bercahaya dan bintang-bintang akan berjatuhan dari langit dan kuasa-kuasa langit akan goncang.
(29) "Tidak lama sesudah kesusahan masa itu, matahari akan menjadi gelap, dan bulan tidak lagi bercahaya. Bintang-bintang akan jatuh dari langit, dan para penguasa angkasa raya akan menjadi kacau-balau.
(29) Segera sesudah kesusahan dari hari-hari itu, ‘Matahari akan menjadi gelap, dan bulan tidak akan bersinar. Bintang-bintang akan jatuh dari langit, dan segala sesuatu di langit akan berubah.’
(30) Pada waktu itu akan tampak tanda Anak Manusia di langit dan semua bangsa di bumi akan meratap dan mereka akan melihat Anak Manusia itu datang di atas awan-awan di langit dengan segala kekuasaan dan kemuliaan-Nya.
(30) Sesudah itu tanda Anak Manusia akan kelihatan di langit. Pada waktu itu semua bangsa di bumi akan menangis. Mereka akan melihat Anak Manusia datang di atas awan dengan kuasa dan kemuliaan yang besar.
(30) Pada saat itu tanda akan muncul di langit yang menunjukkan kedatangan Anak Manusia. Kemudian semua bangsa di bumi akan menangis dan melihat Anak Manusia datang di atas awan di langit dengan kuasa dan kemuliaan besar.
(31) Dan Ia akan menyuruh keluar malaikat-malaikat-Nya dengan meniup sangkakala yang dahsyat bunyinya dan mereka akan mengumpulkan orang-orang pilihan-Nya dari keempat penjuru bumi, dari ujung langit yang satu ke ujung langit yang lain.
(31) Trompet besar akan dibunyikan, dan Anak Manusia akan menyuruh malaikat-malaikat-Nya mengumpulkan umat-Nya dari keempat penjuru bumi, dari ujung langit yang satu sampai ujung langit yang lain."
(31) Kemudian Dia akan meniup terompet dengan keras untuk mengutus para malaikat-Nya ke seluruh bumi. Para malaikat akan mengumpulkan umat pilihan-Nya dari keempat penjuru bumi.
(32) Tariklah pelajaran dari perumpamaan tentang pohon ara: Apabila ranting-rantingnya melembut dan mulai bertunas, kamu tahu, bahwa musim panas sudah dekat.
(32) "Ambillah pelajaran dari pohon ara. Kalau ranting-rantingnya hijau dan lembut, dan mulai bertunas, kalian tahu bahwa musim panas sudah dekat.
(32) Pohon ara memberikan pelajaran: Jika dahan-dahannya menjadi lunak dan pohon itu mulai berdaun, kamu tahu bahwa musim panas sudah dekat.
(33) Demikian juga, jika kamu melihat semuanya ini, ketahuilah, bahwa waktunya sudah dekat, sudah di ambang pintu.
(33) Begitu juga kalau kalian melihat hal-hal itu terjadi, kalian tahu bahwa waktunya sudah dekat sekali.
(33) Demikian juga, apabila kamu melihat semua itu terjadi, berarti kedatangan Anak Manusia sudah dekat.
(34) Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya angkatan ini tidak akan berlalu, sebelum semuanya ini terjadi.
(34) Ketahuilah! Hal-hal itu akan terjadi sebelum orang-orang yang hidup sekarang ini mati semuanya.
(34) Yakinlah, generasi ini tidak akan lenyap sampai semua hal itu terjadi.
(35) Langit dan bumi akan berlalu, tetapi perkataan-Ku tidak akan berlalu.
(35) Langit dan bumi akan lenyap, tetapi perkataan-Ku tetap selama-lamanya."
(35) Surga dan bumi akan lenyap, tetapi firman-Ku tidak akan binasa.”
(36) Tetapi tentang hari dan saat itu tidak seorangpun yang tahu, malaikat-malaikat di sorga tidak, dan Anakpun tidak, hanya Bapa sendiri."
(36) "Tidak ada yang tahu kapan harinya dan jamnya, malaikat-malaikat di surga tidak, Anak Allah pun tidak, hanya Bapa saja yang tahu.
(36) [Nasihat Supaya Berjaga-jaga] “Tidak ada seorang pun yang tahu kapan hari atau jamnya, baik malaikat di surga, maupun Anak itu sendiri, hanya Bapa yang mengetahuinya.
24:37-44 = Nasihat supaya berjaga-jaga
(Luk 17:26-30,34-36)
(37) Sebab sebagaimana halnya pada zaman Nuh, demikian pula halnya kelak pada kedatangan Anak Manusia.
(37) Apabila Anak Manusia datang nanti, keadaannya seperti pada zaman Nuh dahulu.
(37) Apa yang terjadi pada kedatangan Anak Manusia akan sama seperti yang terjadi pada zaman Nuh.
(38) Sebab sebagaimana mereka pada zaman sebelum air bah itu makan dan minum, kawin dan mengawinkan, sampai kepada hari Nuh masuk ke dalam bahtera,
(38) Pada hari-hari sebelum banjir besar itu, orang-orang makan minum, dan kawin. Begitulah terus-menerus sampai pada hari Nuh masuk ke dalam kapal.
(38) Pada hari-hari sebelum banjir datang, orang makan dan minum. Mereka kawin dan mengawinkan anak-anaknya. Mereka terus melakukan itu sampai pada hari Nuh masuk ke dalam bahtera.
(39) dan mereka tidak tahu akan sesuatu, sebelum air bah itu datang dan melenyapkan mereka semua, demikian pulalah halnya kelak pada kedatangan Anak Manusia.
(39) Pada waktu banjir itu melanda mereka semua, barulah mereka sadar akan apa yang sedang terjadi. Begitulah juga keadaannya nanti kalau Anak Manusia datang.
(39) Mereka tidak tahu yang akan terjadi sampai banjir datang dan mereka semua binasa. Kedatangan Anak Manusia sama seperti itu.
(40) Pada waktu itu kalau ada dua orang di ladang, yang seorang akan dibawa dan yang lain akan ditinggalkan;
(40) Pada waktu itu, dua orang sedang bekerja di ladang: Seorang akan dibawa, dan seorang lagi ditinggalkan.
(40) Pada waktu itu dua orang sama-sama bekerja di ladang. Satu orang akan diambil dan yang lain ditinggalkan.
(41) kalau ada dua orang perempuan sedang memutar batu kilangan, yang seorang akan dibawa dan yang lain akan ditinggalkan.
(41) Dua wanita sedang menggiling gandum: Seorang akan dibawa, dan seorang lagi ditinggalkan.
(41) Dua perempuan sedang menggiling gandum dengan batu kilangan. Yang satu akan diambil, dan yang lain ditinggalkan.
(42) Karena itu berjaga-jagalah, sebab kamu tidak tahu pada hari mana Tuhanmu datang.
(42) Jadi, waspadalah, sebab kalian tidak tahu kapan Tuhanmu akan datang.
(42) Berjaga-jagalah selalu. Kamu tidak tahu harinya Tuhanmu akan datang.
(43) Tetapi ketahuilah ini: Jika tuan rumah tahu pada waktu mana pada malam hari pencuri akan datang, sudahlah pasti ia berjaga-jaga, dan tidak akan membiarkan rumahnya dibongkar.
(43) Ingatlah ini! Seandainya tuan rumah tahu jam berapa di malam hari pencuri akan datang, ia tidak akan tidur, supaya pencuri tidak masuk ke dalam rumahnya.
(43) Dan ingatlah: Jika tuan rumah tahu kapan pencuri akan datang, dia akan berjaga-jaga. Ia tidak akan membiarkan pencuri masuk ke rumahnya.
(44) Sebab itu, hendaklah kamu juga siap sedia, karena Anak Manusia datang pada saat yang tidak kamu duga."
(44) Sebab itu, kalian juga harus bersiap-siap. Karena Anak Manusia akan datang pada saat yang tidak kalian sangka-sangka."
(44) Oleh sebab itu, kamu juga harus siap sedia. Anak Manusia akan datang pada saat yang tidak kamu duga.”
24:45-51 = Perumpamaan tentang hamba yang setia dan hamba yang jahat
(Luk 12:41-48)
(45) Siapakah hamba yang setia dan bijaksana, yang diangkat oleh tuannya atas orang-orangnya untuk memberikan mereka makanan pada waktunya?
(45) Kata Yesus lagi, "Kalau begitu, pelayan yang manakah yang setia dan bijaksana? Dialah yang diangkat oleh tuannya menjadi kepala atas pelayan-pelayan lain, supaya ia memberi mereka makan pada waktunya.
(45) [Perumpamaan tentang Hamba yang Setia dan Hamba yang Jahat] “Siapakah hamba yang setia dan bijaksana? Dialah yang akan diangkat oleh tuannya untuk memberi makan hamba-hamba yang lain pada waktunya.
(46) Berbahagialah hamba, yang didapati tuannya melakukan tugasnya itu, ketika tuannya itu datang.
(46) Alangkah bahagianya pelayan itu apabila tuannya kembali, dan mendapati dia sedang melakukan tugasnya.
(46) Betapa bahagianya hamba yang didapati tuannya melakukan yang demikian ketika ia pulang.
(47) Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya tuannya itu akan mengangkat dia menjadi pengawas segala miliknya.
(47) Percayalah, tuan itu akan mempercayakan segala hartanya kepada pelayan itu.
(47) Yakinlah, tuan itu akan mempercayakan seluruh hartanya kepada hamba itu.
(48) Akan tetapi apabila hamba itu jahat dan berkata di dalam hatinya:
(48) Tetapi kalau pelayan itu jahat, ia akan berkata dalam hatinya,
(48) Jika seorang hamba yang jahat berkata dalam hatinya sendiri, ‘Tuanku masih lama pulang,’
(49) Tuanku tidak datang-datang, lalu ia mulai memukul hamba-hamba lain, dan makan minum bersama-sama pemabuk-pemabuk,
(49) 'Tuan saya masih lama baru kembali,' lalu ia mulai memukul pelayan-pelayan yang lain, dan makan minum dengan orang-orang pemabuk.
(49) kemudian dia mulai memukul hamba-hamba yang lain dan dia makan dan minum dengan para pemabuk.
(50) maka tuan hamba itu akan datang pada hari yang tidak disangkakannya, dan pada saat yang tidak diketahuinya,
(50) Kemudian tuannya akan kembali pada hari dan jam yang tidak disangka-sangka.
(50) Tiba-tiba tuannya pulang pada waktu yang tidak diketahui dan tidak disangka-sangka oleh hamba itu.
(51) dan akan membunuh dia dan membuat dia senasib dengan orang-orang munafik. Di sanalah akan terdapat ratapan dan kertakan gigi."
(51) Maka pelayan itu akan dihajar habis-habisan oleh tuannya, dan dibuang ke tempat orang-orang munafik. Mereka akan menangis dan menderita di sana."
(51) Hamba itu akan dihukum berat dan ditempatkan senasib dengan orang munafik. Di tempat itu orang akan menangis dan sangat menderita.”
Matius / Matthew / 마태복음
1234567891011121314151617181920212223
- 24 -
25262728