www.JESOES.com

Alkitab Online Kristiani Indonesia

Website ini berisi seluruh isi Alkitab dari Perjanjian Lama (39 kitab) hingga Perjanjian Baru (27 kitab) beserta perikop (TB), ada 5 buah terjemahan alkitab yaitu:

Untuk membaca Alkitab hanya dalam 1 bahasa terjemahan maka disarankan untuk mengklik salah satu bahasa terjemahan diatas karena lebih cepat loading hanya 1 Alkitab dan meringankan beban Internet anda, jika anda mau membaca beberapa bahasa terjemahan Alkitab sekaligus maka silahkan memakai menu dibawah ini.
Cari isi web dengan Google
(Search by Google)
Cari ayat ayat dalam Alkitab
(Search verses by keywords)
Alkitab (Bible)
Pilih Buku Pasal : Ayat
Choose Book Chapter : Verse
:
1 Korintus / 1 Corinthians / 고린도전서
1234
- 5 -
678910111213141516
Terjemahan Baru 1974
Bahasa Indonesia Sehari Hari 1985

[아가페 쉬운 성경 1994]
English Amplified 2015

[Versi Mudah Dibaca 2006]
5:1-13 = Dosa dalam jemaat
(1) Memang orang mendengar, bahwa ada percabulan di antara kamu, dan percabulan yang begitu rupa, seperti yang tidak terdapat sekalipun di antara bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, yaitu bahwa ada orang yang hidup dengan isteri ayahnya.
(1) Saya sebenarnya sudah menerima laporan bahwa di antaramu ada perbuatan-perbuatan cabul yang keterlaluan: Ada dari antara Saudara yang berzinah dengan ibu tirinya. Orang-orang yang tidak mengenal Tuhan pun tidak melakukan seperti itu!
(1) {Immorality Rebuked}It is actually reported [everywhere] that there is sexual immorality among you, a kind of immorality that is condemned even among the [unbelieving] Gentiles: that someone has [an intimate relationship with] his father's wife.
(2) Sekalipun demikian kamu sombong. Tidakkah lebih patut kamu berdukacita dan menjauhkan orang yang melakukan hal itu dari tengah-tengah kamu?
(2) Meskipun begitu, Saudara masih tinggi hati. Sebaliknya Saudara seharusnya sedih, dan mengeluarkan dari antara Saudara orang yang melakukan hal itu.
(2) And you are proud and arrogant! You should have mourned in shame so that the man who has done this [disgraceful] thing would be removed from your fellowship!
(3) Sebab aku, sekalipun secara badani tidak hadir, tetapi secara rohani hadir, aku--sama seperti aku hadir--telah menjatuhkan hukuman atas dia, yang telah melakukan hal yang semacam itu.
(3) Secara lahir saya jauh dari kalian, tetapi secara batin saya berada di tengah-tengah kalian. Jadi, saya mau bertindak seolah-olah saya berada di antaramu, "Atas nama Tuhan Yesus Kristus, saya nyatakan bahwa orang yang sudah melakukan perbuatan yang sebegitu kotor, harus dihukum!" Kalau kalian berkumpul anggaplah bahwa saya hadir di antaramu, dan dengan kuasa Tuhan kita Yesus,
(3) For I, though absent [from you] in body but present in spirit, have already passed judgment on him who has committed this [act], as if I were present.
(4) Bilamana kita berkumpul dalam roh, kamu bersama-sama dengan aku, dengan kuasa Yesus, Tuhan kita,
(4) (5:3)
(4) In the name of our Lord Jesus, when you are assembled, and I am with you in spirit, with the power of our Lord Jesus,
(5) orang itu harus kita serahkan dalam nama Tuhan Yesus kepada Iblis, sehingga binasa tubuhnya, agar rohnya diselamatkan pada hari Tuhan.
(5) kalian harus menyerahkan orang itu kepada Iblis supaya tubuh orang itu binasa dan dengan demikian rohnya diselamatkan pada waktu Tuhan datang kembali.
(5) you are to hand over this man to Satan for the destruction of his body, so that his spirit may be saved in the day of the Lord Jesus.
(6) Kemegahanmu tidak baik. Tidak tahukah kamu, bahwa sedikit ragi mengkhamiri seluruh adonan?
(6) Tidak patut kalian merasa sombong. Barangkali kalian sudah mengenal peribahasa ini, "Ragi yang sedikit membuat seluruh adonan mengembang!"
(6) Your boasting [over the supposed spirituality of your church] is not good [indeed, it is vulgar and inappropriate]. Do you not know that [just] a little leaven ferments the whole batch [of dough, just as a little sin corrupts a person or an entire church]?
(7) Buanglah ragi yang lama itu, supaya kamu menjadi adonan yang baru, sebab kamu memang tidak beragi. Sebab anak domba Paskah kita juga telah disembelih, yaitu Kristus.
(7) Buanglah dahulu ragi yang lama itu, yaitu ragi dosa, supaya kalian menjadi seperti adonan yang baru, bersih dari ragi dosa yang lama, dan saya tahu bahwa kalian memang demikian. Sebab, perayaan Paskah kita sudah siap, karena Kristus yang menjadi sebagai domba Paskah kita, sudah dikurbankan.
(7) Clean out the old leaven so that you may be a new batch, just as you are, still unleavened. For Christ our Passover Lamb has been sacrificed.
(8) Karena itu marilah kita berpesta, bukan dengan ragi yang lama, bukan pula dengan ragi keburukan dan kejahatan, tetapi dengan roti yang tidak beragi, yaitu kemurnian dan kebenaran.
(8) Jadi, mari kita merayakan pesta kita itu dengan roti yang tidak beragi, yaitu roti yang melambangkan kemurnian dan semua yang berkenan di hati Allah. Jangan kita merayakan pesta Paskah itu dengan roti yang mengandung ragi yang lama, yaitu ragi dosa dan kejahatan.
(8) Therefore, let us celebrate the feast, not with old leaven, nor with leaven of vice and malice and wickedness, but with the unleavened bread of sincerity and [untainted] truth.
(9) Dalam suratku telah kutuliskan kepadamu, supaya kamu jangan bergaul dengan orang-orang cabul.
(9) Di dalam surat saya yang lalu, saya memberitahukan kepadamu supaya jangan bergaul dengan orang cabul.
(9) I wrote you in my [previous] letter not to associate with [sexually] immoral people—
(10) Yang aku maksudkan bukanlah dengan semua orang cabul pada umumnya dari dunia ini atau dengan semua orang kikir dan penipu atau dengan semua penyembah berhala, karena jika demikian kamu harus meninggalkan dunia ini.
(10) Yang saya maksudkan bukanlah orang cabul atau tamak, atau penipu atau penyembah berhala yang sama sekali tidak mengenal Allah. Bukan! Saya tidak maksudkan mereka; sebab kalau kalian harus menjauhi mereka, maka tentunya kalian perlu keluar sama sekali dari dunia ini.
(10) not meaning the immoral people of this world, or the greedy ones and swindlers, or idolaters, for then you would have to get out of the world and human society altogether!
(11) Tetapi yang kutuliskan kepada kamu ialah, supaya kamu jangan bergaul dengan orang, yang sekalipun menyebut dirinya saudara, adalah orang cabul, kikir, penyembah berhala, pemfitnah, pemabuk atau penipu; dengan orang yang demikian janganlah kamu sekali-kali makan bersama-sama.
(11) Maksud saya ialah, bahwa kalian jangan bergaul dengan orang yang mengaku dirinya orang Kristen, tetapi orang itu cabul, atau tamak, atau penyembah berhala, atau suka memburuk-burukkan orang lain, atau pemabuk, ataupun pencuri. Duduk makan dengan orang itu pun jangan!
(11) But actually, I have written to you not to associate with any so-called [Christian] brother if he is sexually immoral or greedy, or is an idolater [devoted to anything that takes the place of God], or is a reviler [who insults or slanders or otherwise verbally abuses others], or is a drunkard or a swindler—you must not so much as eat with such a person.
(12) Sebab dengan wewenang apakah aku menghakimi mereka, yang berada di luar jemaat? Bukankah kamu hanya menghakimi mereka yang berada di dalam jemaat?
(12) Memang mengadili orang-orang bukan Kristen bukanlah urusan saya. Allah sendirilah yang akan mengadili mereka. Tetapi mengenai anggota-anggota jemaatmu, bukankah kalian sendiri yang harus mengadili mereka? Dalam Alkitab tertulis, "Usirlah orang jahat dari antaramu."
(12) For what business is it of mine to judge outsiders (non-believers)? Do you not judge those who are within the church [to protect the church as the situation requires]?
(13) Mereka yang berada di luar jemaat akan dihakimi Allah. Usirlah orang yang melakukan kejahatan dari tengah-tengah kamu.
(13) (5:12)
(13) God alone sits in judgment on those who are outside [the faith]. Remove the wicked one from among you [expel him from your church].
1 Korintus / 1 Corinthians / 고린도전서
1234
- 5 -
678910111213141516